home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Film Bertema Keluarga Kerajaan Inggris

Senin, 26 September 2022 21:30 by bellaevania | 917 hits
5 Film Bertema Keluarga Kerajaan Inggris
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Kehidupan keluarga Kerajaan Inggris yang tertutup selalu menarik untuk disimak. Beberapa film terinspirasi untuk mengungkap kisah nyata dibalik kerajaan Inggris, ada pula yang menjadikannya fiksi. Ini 5 film tentang kerajaan Inggris:

1. The Coronation

The Coronation adalah film dokumenter televisi Inggris tahun 2018 yang dibuat untuk memperingati 65 tahun penobatan Elizabeth II. Film ini disutradarai oleh Harvey Lilley. Ratu Elizabeth II berbicara terus terang kepada Alastair Bruce dari Crionaich, komentator kerajaan untuk Sky News, tentang pengalaman penobatannya dan beberapa Permata Mahkota yang digunakan dalam upacara tersebut.

2. Diana: In Her Own Words

Diana: In Her Own Words adalah sebuah film dokumenter televisi yang disiarkan di Channel 4 di Inggris pada 6 Agustus 2017. Film ini diproduksi oleh Kaboom Film and Television of the United Kingdom. Film ini mencakup cuplikan mendiang Putri Diana yang membahas aspek kehidupan pribadinya, termasuk pernikahannya dengan Pangeran Charles yang direkam selama percakapannya dengan pelatih suara pada tahun 1992 dan 1993.

3. Harry & Meghan: A Royal Romance

Harry & Meghan: A Royal Romance adalah film televisi fiksi sejarah 2018 tentang pertemuan dan pacaran Pangeran Harry dan Meghan Markle. Film ini dibintangi oleh Murray Fraser dan Parisa Fitz-Henley sebagai Pangeran Harry dan Meghan Markle dengan Burgess Abernethy dan Laura Mitchell sebagai Pangeran William dan Kate Middleton

4. The Queen

Film ini menggambarkan bagaimana suasana keluarga Kerajaan Inggris ketika meninggalnya Putri Diana di tahun 1997. Helen Mirren adalah aktris yang memerankan sosok Ratu Elizabeth II dalam film ini.  Keluarga Kerajaan yang lebih tradisional tidak menganggap kepergian Putri Diana sebagai kematian resmi kerajaan. Namun Ratu Elizabeth II yang menyadari bahwa semua orang mencintai Putri Diana, mencoba mencari jalan tengahnya.

5. The King's Speech (2010)

Cerita dari film ini diangkat dari kisah nyata, ketika Raja George VI memiliki masalah dalam hal berbicara.  Saat itu rakyat Inggris sedang dilanda perang dan Raja George VI harus memberikan pidato melalui radio.  Film ini dibintangi oleh Colin Firth, Geoffrey Rush, dan Helena Bonham Carter.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Drama tvN ‘Queen of Tears’ yang baru saja menayangkan episode terakhirnya, telah memikat pemirsa tidak hanya di Korea tetapi juga di seluruh dunia....
  • HOT !
    Di tengah meningkatnya perselisihan internal antara HYBE dan anak perusahaannya ADOR, yang mengelola grup NewJeans, rumor menyebar secara online yang menyatakan bahwa HYBE terkait dengan organisasi keagamaan palsu dan terlibat dalam manipulasi chart di masa lalu....
  • HOT !
    BIGHIT MUSIC akan mengambil tindakan hukum tambahan terhadap pelanggaran hak BTS. Pada tanggal 28 April, BIGHIT MUSIC merilis pernyataan resminya melalui platform Weverse....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)