home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Intip Tips Berhemat Saat liburan Yuk!

Rabu, 11 Juni 2014 18:00 by ningcil | 3433 hits
Intip Tips Berhemat Saat liburan Yuk!
rentalwithaview.com

DREAMERSRADIO.COM - Menjelajahi tempat baru saat liburan memang asyik ya Dreamers! Namun jangan sampai liburanmu yang asyik tersebut terhambat karena kamu terlalu boros. Yuk intip tips-tips yang harus kamu lakukan saat liburan agar tetap menjaga pengeluaran!

Gunakan angkutan umum
Saat mendatangi lokasi baru, akan lebih asyik jika menjelajahi lokasi wisata tersebut dengan menggunakan angkutan umum. Selain hemat dan menantang, kamu juga bisa menambah wawasan dengan bertemu dan berinteraksi dengan penduduk sekitar.

Pandai berbelanja
Hindari mengunjungi mall saat liburan ke tempat baru. Selain menyajikan pemandangan yang itu-itu saja, harga barang di mall juga tentunya relatif mahal. Untuk membeli oleh-oleh atau berbelanja barang khas daerah setempat, ada baiknya jika kamu mengunjungi pasar tradisional. Selain harganya murah, pasar tradisional juga menyajikan pemandangan baru yang kaya akan budaya.

Jangan beli perlengkapan mandi baru
Ketika hendak liburan, biasanya pengeluaran untuk membeli peralatan mandi atau toiletries baru juga menghabiskan uang yang lumayan banyak. Ketimbang beli peralatan mandi baru, sebaiknya membawa peralatan mandi yang sudah ada dirumah. Pindahkan shampo atau sabunmu ke tempat yang lebih kecil agar tak boros tempat di koper.

Baca juga: Daftar Negara yang Sudah Terima Kedatangan Warga Negara Indonesia

Cermat pilih tempat makan
Wisata kuliner menjadi salah satu hal yang tak terpisahkan dari liburan. Oleh karena itu, sebelum berangkat, carilah informasi sebanyak mungkin mengenai lokasi-lokasi tempat makan murah dan enak di lokasi tempat tujuan liburanmu. Ingat, jika makan di pinggir jalan jangan sungkan untuk bertanya dulu sebelum memesan makanan!

Hindari makanan di penerbangan
Jika tujuan liburan merupakan destinasi yang cukup jauh dan menghabiskan waktu lebih dari 3 jam, ada baiknya jika membawa bekal dari rumah daripada memesan makanan yang cukup mahal di bandara atau di atas pesawat. Dengan begitu kamu bisa memangkas pengeluaran yang bisa digunakan untuk keperluan yang lain.

(ncl/magforwomen)

Komentar
  • HOT !
    Danielle NewJeans telah ditunjuk sebagai global ambassador baru untuk merek fashion mewah Prancis Celine....
  • HOT !
    Ten menghadiri acara Paris Fashion Week untuk SAINT LAURENT MEN'S WINTER 24 SHOW yang diadakan di Bourse de Commerce di Paris, Prancis pada tanggal 5 Maret....
  • HOT !
    DREAMERS RADIO kembali mengadakan ‘DJ HUNT’, sebuah ajang audisi untuk mencari DJ atau penyiar radio berbakat di Indonesia! DJ HUNT 2024 gelombang pertama telah diselenggarakan pada 17 Februari lalu di Boxies 123 Mall di Bogor....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)