home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tiga Gempa Baru Kembali Guncang Nepal

Senin, 11 Mei 2015 09:17 by ningcil | 1118 hits
Tiga Gempa Baru Kembali Guncang Nepal
Image source: inilah.com

DREAMERSRADIO.COM - Tiga gempa baru mengguncang Nepal sepanjang Minggu (10/4), menimbulkan kepanikan dan longsor. Times of India melaporkan gempa pertama mengguncang Nepal sekitar pukul 01:50, dan berkekuatan 4,2 skala Richter dengan episentrum Sindhupalchowk, seratus kilometer timur Kathmandu.

Gempa kedua, dengan kekuatan lebih rendah, menggoyang pukul 02:44 dengan episentrum, atau pusat gempa, Udaypur. Terakhir, gempa ketiga, terjadi pukul 06:34 dengan episentrum Sindhupalchowk -- wilayah paling parah terkena gempa sebelumnya. Gempa ketiga berkekuatan 4,4 skala Richter.

Tidak ada kerusakan akibat tiga gempa, tapi menyebabkan ketakutan dan kepanikan penduduk yang menghabiskan malam di udara terbuka dalam dua pekan terakhir.

Pusat Seismologi Nepal mengatakan tidak ada korban jiwa akibat tiga gempa. Sedangkan korban tewas gempa 25 April mencapai 8.000, dan korban luka 16.033 orang.

Baca juga: Update 48 Orang Tewas Akibat Gempa Potensi Tsunami Jeoang, Bagaimana Nasib WNI Di Sana?

Di Langtang Range, kawasan paling populer bagi pendaki, tim penyelamat Angkatan Darat Nepal menarik keluar 90 jenasah, termasuk sembilan warga asing, dari longsoran salju.

Media setempat melaporkan jumlah jenasah yang ditarik keluar jauh lebih besar, yaitu 120. Pencarian di Langtang Range kini terganggu tiga gempa baru yang menyebabkan terjadi longsor lagi.

Letkol Anup Jung Thapa, komandan penyelamaat AD Nepal, mengatakan penyelamatan terganggu tumpukan besar tanah akibat longsor.

Source:
Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)