home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

NASA Temukan Keberadaan Air, Mars Dianggap Miliki Kehidupan

Rabu, 30 September 2015 07:00 by reinasoebisono | 9610 hits
NASA Temukan Keberadaan Air, Mars Dianggap Miliki Kehidupan
Image source: BBC

DREAMERSRADIO.COM - Para ilmuwan Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) memberi konfirmasi perdana mereka terhadap adanya cairan air yang mengalir di permukaan Mars. Penemuan ini memicu spekulasi klasik tentang kemungkinan adanya kehidupan di planet merah itu.

"Ini sangatlah menarik, Kami masih belum bisa memberi jawaban terkait pertanyaan adakah kehidupan di luar Bumi,” ujar James L. Green, Direktur bidang Ilmu Planet dari NASA, dalam konferensi persnya, seperti dilansir dari laman New York Times, Senin (28/9).

“Namun seiring ditemukannya air yang menjadi elemen penting kehidupan, saya berpikir ini adalah kesempatan yang besar di lokasi yang tepat melalui investigasi di Mars," lanjutnya.


Foto air di Mars yang dirilis NASA (Merdeka.com)

Baca juga: Jarak Mendekat, Mars Bisa Terlihat dari Bumi Sepanjang Bulan Oktober?

Bahkan NASA mengungkapkan penemuan adanya garam di sela-sela tanah Mars. Hal ini tentu menggambarkan pergeseran dalam persepsi NASA sebelumnya, di mana secara resmi diucap berulang bila Mars adalah daerah berdebu, tandus, dan tidak dapat ditinggali.

Kini diketahui, Asosiasi administrasi bidang ilmu NASA, John M. Grunsfeld, telah membicarakan untuk pengiriman pesawat luar angkasa di tahun 2020-an menuju satu daerah yang dimungkinkan dengan adanya percobaan langsung untuk melihat kehidupan.

(rei)

Source:
Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)