home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Joey Alexander, Pianis Indonesia Pertama yang Masuk Nominasi Grammy Awards 2016!

Selasa, 08 Desember 2015 13:15 by Dits | 2513 hits
Joey Alexander, Pianis Indonesia Pertama yang Masuk Nominasi Grammy Awards 2016!
Image source: twitter.com

DREAMERS.ID - Kabar membanggakan datang dari musisi muda dalam negeri. Kali ini Joey Alexander mampu membuka mata dunia melalui kemampuannya. Cowok kelahiran Denpasar ini memang sudah akrab dengan tuts piano sejak usia enam tahun, karena bakat dan kemampuannya lah ia berhasil masuk dalam daftar nominasi Grammy Awards 2016!

Joey telah mengukir berbagai prestasi dalam perjalanan karir musiknya. Ia pernah  jamming bersama salah satu musisi jazz duniaHerbie Hancock. Ketika itu, usia Joey baru menginjak delapan tahun.

Karirnya pun cemerlang usai ia memutuskan terbang ke Amerika demi mengasah passion-nya bermusik. Puncaknya saat Joey merilis album debut berjudul My Favorite Things. Meski saat itu usianya belasan tahun, namun album milik anak dari pasangan Denny Sila dan Fara ini sukses berada di jajaran Billboard 200 Album Charts.


Joey saat tampil di  Today Show (image source: twitter.com/_JoeyAlexander)

Pencapaiannya tak sampai disitu saja, Joey kembali mengukir prestasi lainnya dengan tampil di Newport International Jazz Festival. Dirinya pun juga pernah mengalami tur keliling Amerika dan Eropa. Wow!

Lagu-lagu klasik seperti 'Giant Steps' hingga 'Over The Rainbow' menjadi andalan Joey di albumMy Favorite Things. Permainan jemarinya yang luar biasa seakan menghapus fakta bila dirinya masih berusia 12 tahun saat ini.

Berbagai media internasional pun akhirnya tak tahan untuk memberitakan si bocah ajaib ini. Bahkan New York Times pernah membandingkan Joey dengan sosok berpengaruh dunia, Bill Clinton! Alhasil, Joey menjelma menjadi satu idola baru di kalangan para penikmat musik seluruh dunia. 

Tepat di penghujung tahun ini, Joey kembali membuat dunia musik gempar. Secara resmi dirinya masuk ke dalam dua nominasi Grammy Awards 2016 yakni kategori 'Best Improvised Jazz Solo' dan 'Best Jazz Instrumental Album'.

Baca juga: Selamat Hari Musik Nasional! Bangga dengan Sederet Musisi 'Go International' Ini

Masyarakat Indonesia pun heboh karena Joey berhasil mencetak sebuah rekor baru untuk industri musik dalam negeri. Dia adalah musisi Indonesia pertama yang berhasil masuk nominasi Grammy Awards.

Perjuangan Joey tentu belum berhenti di sini. Dia masih barus bertarung dengan para musisi berkualitas lain bila ingin menggondol piala Grammy Awards. Christian McBride, Donny McCaslin dan Joshua Redman dipastikan akan memberikan perlawanan sengit. Belum lagiJohn Scofield yang pastinya nggak bisa dilupakan begitu saja. 

Namun semua itu tentu tak menutup harapan Joey dan seluruh masyarakat Indonesia tentunya agar ia bisa keluar sebagai pemenang. Terlalu dini memang karena Grammy Awards 2016 baru akan digelar pada tanggal 15 Februari 2016 di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat.

Sukses untuk Joey! semoga prestasi dan rekor yang diciptakan bisa menjadi inspirasi untuk anak muda lainnya. ^^

Berikut cuplikan penampilan Joey:

 

Source:
Komentar
  • HOT !
    Big Planet Made Entertainment mengumumkan bahwa Ha Sung Woon telah menyelesaikan wajib militernya sebagai tentara aktif tanggal 23 April, dan telah dibebastugaskan sebagai kopral....
  • HOT !
    Trio 'The Fiery Priest' Kim Nam Gil, Honey Lee dan Kim Sung Kyun dikonfirmasi kembali membintangi musim kedua drama tersebut. BIBI juga dipastikan bergabung sebagai salah satu pemain utama....
  • HOT !
    BIBI dan Jackson Wang menyedot perhatian banyak penggemar dengan penampilan mereka yang mesra di panggung Coachella 2024 saat menyanyikan lagu duet....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)