home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ditantang Berkelahi Oleh Pegawai BPK, Ini Tanggapan Sinis Ahok

Jumat, 15 April 2016 19:00 by Dits | 2836 hits
Ditantang Berkelahi Oleh Pegawai BPK, Ini Tanggapan Sinis Ahok
Image source: merdeka.com

DREAMERS.ID - Seorang pegawai BPK bernama Imam Supriadi baru-baru ini melayangkan tantangan untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Melalui video yang diunggahnya ke akun Facebooknya, Iman menantang Ahok untuk berkelahi di Bundaran HI, Jakarta. Video tersebut langsung beredar di dunia maya dan ternyata Ahok pun mengetahui tantangan tersebut. Lantas apa tanggapannya?

Baca juga: Fakta-fakta Nicholas Sean, Putra Sulung Ahok yang Dilaporkan Atas Penganiayaan

Dilansir dari laman Merdeka, Ahok pun langsung naik pitam ketika dikonfirmasi adanya pegawai Badan Periksa Keuangan (BPK) menantangnya. Dia mengaku sudah mengetahui ke mana arah tujuan dari adanya tantangan tersebut.

"Tantang itu saya juga tahu rencana mau ke mana. Saya lapor gampang, tunggu Lulung potong kuping," tegas Ahok di Balai kota DKI Jakarta, Jumat (15/4).

Bahkan, dia meminta kepada awak media untuk tidak membuat permasalahan antara dirinya dengan BPK semakin riuh. Bahkan, jika memang diteruskan, mantan Bupati Belitung Timur ini mengancam tidak akan melayani permintaan wawancara dari rekan media.

"Saya adalah pejabat yang konsisten melayani Anda (wartawan) doorstop, tolong kawan-kawan harus ingat. Saya juga bisa tidak mau layani Anda juga nanti. Pejabat diajarin jangan doorstop, saya konsisten layani doorstop. Karena bisa susupan-susupan banyak. Sengaja dipolitisi. Anda kan dititipi jadi anak buah, saya tahu kok," jelasnya.

"Pertanyaan dititipi supaya saya marah, supaya mancing, mojokin. Kan ini dipasang kayak jebakan. Saya ngerti kok. Saya hargai saudara kerja, wartawan dibayar gaji, profesi, saya hargai," tambah Ahok.

Suami Veronica Tan ini mengatakan, alasan adanya pembahasan isu ini secara berkala untuk membuatnya tidak fokus bekerja. Tapi baginya itu tidak akan berpengaruh.

"Saya mau kerja, banyak kerjaan. Orang-orang ini tergetnya apa tau nggak? Supaya ngarep saya nggak konsentrasi kerja. Dia pikir saya keganggu, saya nggak. Kamu mau caci maki saya, mau apain saya, saya nggak keganggu kok. Saya orangnya santai saja. Kamu lihat saja muka saya, ada stres nggak?" terangnya.

Ahok mengaku dengan adanya konflik semacam ini membuatnya tetap fokus. Bahkan, kalau tidak ada permasalahan malah akan membuat dirinya mengantuk.

"Justru aku demen kayak gini ribut. Aku sudah bilang aku hobinya ribut, cuma sekarang kan kerjaan banyak. Tanya soal yang lain," tutupnya sambil berlalu ke ruang rapat.

Seperti diketahui sebelumnya, Imam mengunggah video berdurasi 5 menit 52 detik pada Senin (15/4) lalu, Ia mengaku kecewa dengan sikap Ahok yang berucap kasar kepada atasannya, dia juga mengungkap beberapa kesalahan Ahok saat menjadi Bupati Belitung Timur. Saat dikonfirmasi, Imam mengaku membuat sendiri video tersebut. Namun, dia enggan membeberkan lebih jauh soal kasus yang dihadapi Ahok.

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)