home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tersandung Kasus Penggelapan Pajak, Presiden Barcelona Beri Dukungan Penuh untuk Lionel Messi

Sabtu, 09 Juli 2016 23:00 by Dits | 1269 hits
Tersandung Kasus Penggelapan Pajak, Presiden Barcelona Beri Dukungan Penuh untuk Lionel Messi
image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Kasus penggelapan pajak yang dituduhkan kepada Lionel Messi beberapa waktu lalu sempat membuat sebagian orang kecewa. Namun, beberapa orang juga memberi dukungan kepada Messi agar bisa melalui kasus hukum yang menimpanya termasuk Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.

Baca juga: Detail Gaji Fantastis Messi di PSG, Bisa Buat ‘Jajan’ Alphard Tiap Hari?

Bartomeu memberikan dukungan penuh kepada Messi yang kini tengah tersangkut masalah pajak tersebut. Seperti diketahui, bintang Blaugrana tersebut tersangkut kasus pajak yang berkaitan dengan pajak pendapatan mulai tahun 2007 hingga 2009. Messi diputuskan bersalah dan dijatuhi hukuman 21 bulan penjara.

Tak hanya terkena hukuman penjara, namun pengadilan juga menetapkan Messi harus membayar denda sebesar 2 Juta Euro atau sekitar Rp29 miliar. sementara sang ayah dikenakan denda 1,5 Juta Euro atau sekitar Rp21,9 miliar.

"Leo, siapa pun yang menyerang anda, itu juga menyerang klub dan sejarahnya," ujar Bartomeu seperti dilansir Marca. "Kami akan membela kamu (Messi) sampai akhir, kami selalu bersamamu," tutupnya.

Messi sendiri masih bisa bernafas lega karena dirinya tak harus menjalani hukuman kurungan 21 bulan. Sebagai informasi, hukum di Spanyol hanya memberikan masa percobaan untuk hukuman di bawah 24 bulan.

Source:
Komentar
  • HOT !
    Danielle NewJeans telah ditunjuk sebagai global ambassador baru untuk merek fashion mewah Prancis Celine....
  • HOT !
    Ten menghadiri acara Paris Fashion Week untuk SAINT LAURENT MEN'S WINTER 24 SHOW yang diadakan di Bourse de Commerce di Paris, Prancis pada tanggal 5 Maret....
  • HOT !
    DREAMERS RADIO kembali mengadakan ‘DJ HUNT’, sebuah ajang audisi untuk mencari DJ atau penyiar radio berbakat di Indonesia! DJ HUNT 2024 gelombang pertama telah diselenggarakan pada 17 Februari lalu di Boxies 123 Mall di Bogor....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)