home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gugatan Hukum Untuk Tao Eks EXO di Cina Ditolak, SM Entertainment Angkat Bicara

Kamis, 15 Desember 2016 14:00 by tyassss | 2077 hits
Gugatan Hukum Untuk Tao Eks EXO di Cina Ditolak, SM Entertainment Angkat Bicara
Image source: ylq.com

DREAMERS.ID - Sejak hengkang dari grup EXO dan agensi SM Entertainment, Huang Zitao atau dikenal sebagai Tao ini memang masih harus menghadapi berbagai kasus hukum perihal pembatalan kontraknya dengan agensi yang telah membesarkannya tersebut.

Tetapi, pada tanggal 14 Desember, media berita besar di Cina seperti Sohu dan Sina melaporkan bahwa gugatan SM Entertainment terhadap Tao dan aktivitasnya di dunia hiburan Cina telah diberhentikan sejak bulan November lalu. Karena, menurut laporan yang dilansir dari Allkpop, gugatan SM Entertainment terhadap Tao dalam hal melanggar kontrak eksklusif telah gagal.

Pengacara Tao menjelaskan bahwa pengadilan Cina mengakui bahwa Tao memegang hak untuk menggunakan nama dan figurnya dalam menjalani kegiatan di Cina. Oleh karena itu, pengadilan memutuskan bahwa kontrak eksklusif dengan agensi sebelumnya adalah tidak berlaku dan gugatan ditolak.

Baca juga: #RestInPeace Ayah Tao Eks EXO Meninggal Dunia

Mendengar hal ini, SM Entertainment pun memberi tanggapannya melalui outlet media TV Report dengan mengatakan, "Gugatan yang dimaksud adalah salah satu dari banyak tuntutan hukum yang saat ini sedang dipertimbangkan oleh pengadilan Cina.”

“Sehubungan dengan masalah interpretasi artikel yang tercantum pada hukum domestik Cina, kami berencana untuk segera mengajukan banding untuk keputusannya. Ini tidak ada hubungannya dengan gugatan yang diajukan di Korea, dan semua tuntutan hukum yang diajukan (melawan Tao) masih terus berlangsung. "

Sementara itu, gugatan pelarangan kegiatan Tao di negeri tirai bambu tersebut diajukan pada 18 September lalu kepada pengadilan Beijing. Karena ini, pengacara Tao juga sempat menyatakan jika SM Entertainment mencoba untuk merusak citra serta aktivitas Tao dengan memanfaatkan jalur hukum.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    BTS akan membuka pop up store bertajuk 'MONOCHROME' di berbagai negara untuk merayakan anniversary debut mereka yang ke 11!...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers darurat pada Kamis (25/4), Min Hee Jin menekankan bahwa dia tidak memiliki rencana untuk merebut hak manajemen, dengan mengatakan, “Saya seorang CEO yang digaji."...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers yang digelar Kamis (25/4), Min Hee Jin membahas reaksi NewJeans di tengah perseteruannya dengan HYBE....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)