home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SM Entertainment Pastikan Leeteuk Bisa Segera Pulang ke Korea Usai Dirampok di Swiss

Selasa, 27 Juni 2017 11:00 by muthiasp | 1742 hits
SM Entertainment Pastikan Leeteuk Bisa Segera Pulang ke Korea Usai Dirampok di Swiss
Image source: K-Drama Stars

DREAMERS.ID - Kabar mengejutkan datang dari Leeteuk Super Junior yang mengabarkan dirinya baru saja menjadi korban perampokan di Swiss, saat tengah menjalani syuting variety show terbaru berjudul 'Delivery', pada Minggu (25/06) kemarin.

Para perampok yang memecahkan kaca mobil mengambil barang-barang penting hingga paspor milik seluruh tim produksi variety, Leeteuk dan staf agensinya. Tentu saja peristiwa tersebut membuat panik rombongan, hingga harus menghentikan syuting sementara waktu.

Leeteuk dan rombongan pun sudah melaporkan perampokan yang dialaminya ke kedutaan besar setempat. Dari duta besar ia mendapatkan pesan dan himbauan agar selalu berhati-hati saat sedang melancong kemana saja, sekalipun negara tersebut dianggap negara paling aman.

Baca juga: Unit Baru Super Junior L.S.S. Debut dengan Single 'Suit Up'

"Duta besar mengatakan harus menyampaikan ini ke semua orang. Dampak dari perampokan itu serius jadi mereka selalu memberitahu turis untuk selalu berhati-hati. Kau mungkin merasa nyaman karena berpikir akan aman berada di Swiss tapi selalu berhati-hati akan keselamatan. Aku ingin cepat-cepat kembali ke Korea".

Keinginan Leeteuk dan tim produksi untuk secepatnya bisa kembali ke negeri sendiri pun terwujud. Pada Senin (26/06) siang, SM Entertainment memastikan artisnya bisa pulang ke Korea dengan menggunakan paspor sementara. Proses syuting juga dikatakan hampir rampung.

"Dia sudah pergi sejak tanggal 22 Juni, jadi syuting sudah mau selesai. Untungnya dia tidak terluka sedikitpun dan hanya barang-barangnya saja yang hilang. Dia menerima paspor sementara dan kini tinggal menunggu keberangkatan".

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Film ‘The Roundup: Punishment’ emulai awal yang mengesankan di box office Korea! Setelah tayang perdana di bioskop mulai 24 April kemarin, film keempat dari hit Ma Dong Seok ‘The Outlaws’ ini telah mencapai 1 juta penonton....
  • HOT !
    HYBE telah membagikan laporan sementara tentang audit manajemen ADOR yang dikakukan pada 22 April lalu setelah perusahaan mendeteksi upaya ADOR untuk menjadi independen. ...
  • HOT !
    Dispatch telah mengungkapkan bagaimana Min Hee Jin mengambil alih NewJeans dan membentuk ADOR dalam laporan eksklusifnya pada 24 April....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)