home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Trump Akan Akui Yerusalem Sebagai Ibu Kota Israel, Ini Tindakan Indonesia

Selasa, 05 Desember 2017 10:35 by reinasoebisono | 9936 hits
Trump Akan Akui Yerusalem Sebagai Ibu Kota Israel, Ini Tindakan Indonesia
Image source: BBC

DREAMERS.ID - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengeluarkan rencana mengejutkan dengan akan mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel dalam waktu dekat. Hal ini menuai kecaman dunia karena posisi kota tersebut yang berada di pusaran konflik Israel-Palestina sejak lama.

"Pengumuman keputusan itu akan dibuat dalam beberapa hari mendatang," kata juru bicara Gedung Putih Hogan Gidley kepada wartawan di atas pesawat kepresidenan AS Air Force One, yang membawa Trump kembali dari lawatan ke negara bagian Utah, Senin (4/12) melansir CNN.

Merespon hal tersebut, Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi memanggil Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Joseph R. Donovan untuk mempertanyakan kabar mengenai rencana tersebut. Retno juga menyampaikan jika ‘rencana itu akan mengancam proses perdamaian Israel-Palestina’.

Baca juga: Mantan Istri Donald Trump, Ivana Trump Meninggal Dunia

Namun mengutip laman Detik, Donovan mengatakan jika Donald Trump belum mengambil keputusan final soal rencana tersebut. Meski begitu, jubir Gidley mengatakan jika penundaan ini bukan karena adanya syarat tertentu namun hanya masalah waktu.

"Presiden telah jelas dalam isu ini sejak awal. Bahwa ini bukan masalah 'jika' melainkan masalah waktu," kata Gidley seperti dilaporkan Reuters, Selasa (5/12). Para pejabat AS mengungkapkan jika Trump akan mengumumkan pengakuan tersebut dalam sebuah pidato Rabu besok.

Presiden Joko Widodo sendiri dalam berbagai kesempatan menyatakan dukungan Indonesia untuk kemerdekaan Palestina dan 'solusi dua negara'. Solusi itu mencakup pembentukan negara merdeka Palestina di dalam garis perbatasan sebelum Perang 1967 yang terdiri dari Tepi Barat, Jalur Gaza, dan Yerusalem Timur dan Israel yang hidup damai berdampingan.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)