home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Buntut Kasus Dugaan Lecehkan TNI, Program Dahsyat RCTI Diminta Berhenti Tayang!

Selasa, 23 Januari 2018 17:25 by Dits | 2989 hits
Buntut Kasus Dugaan Lecehkan TNI, Program Dahsyat RCTI Diminta Berhenti Tayang!
image source: Istimewa

DREAMERS.ID -Kasus tayangan program televisi Dahsyat yang menuai kontroversi berbuntut panjang. Setelah melaporkan salah satu host-nya Felicya Angelista dan program Dahsyat RCTI ke Polda Metro Jaya, kini Ormas Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (Pekat IB) meminta program tersebut berhenti tayang.

Melansir Tabloidbintang.com, Selasa (23/1), Ketua Infokom Pekat IB, Lisman Hasibuan mendatangi Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Lisman menjelaskan kalau kedatangannya terkait dengan tayangan Dahsyat RCTI pada Jumat (20/1) lalu.

"KPI menyambut dengan baik mereka akan melakukan reaksi cepat juga karena mereka kan perlu ke polda untuk penentuan keputusan dan ini menjadi prioritas mereka untuk ditindak lanjuti," kata Lisman Hasibuan di kantor Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Senin (22/1).

Baca juga: Dinilai Lecehkan TNI, Host Dahsyat RCTI Ini Dilaporkan ke Polisi!

Selain mengadu soal konten tayangan yang dinilai melecehkan TNI, Lisman Hasibuan bersama dengan Pekat IB juga turut meminta agar KPI segera menghentikan Dahsyat RCTI yang kerap mendapat teguran karena melakukan pelanggaran.

"Saya dan masyarakat menginginkan ini menjadi evaluasi bagi stasiun televisi RCTI, saya minta ya Dahsyat ditutup programnya," lanjut Lisman.

Seperti yang diberitakan, dalam tayangan episode Jumat (20/1) lalu nampak sedang berlangsung permainan makan donat yang melibatkan seorang TNI dan seorang wanita. Keduanya diminta berlutut dan berlomba menghabiskan donat yang dikaitkan pada kaki artis tamu.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)