home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini Lho Sosok Bocah SMP yang Viral Curi Koper di Bandara Soetta dengan Alasan 'Koleksi'!

Senin, 28 Mei 2018 10:13 by reinasoebisono | 3156 hits
Ini Lho Sosok Bocah SMP yang Viral Curi Koper di Bandara Soetta dengan Alasan 'Koleksi'!
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Berita viral pencurian koper di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta masih mencuat. Pasalnya, jika yang pernah terjadi adalah pencurian koper di bagasi oleh pegawai bandara nakal, kejadian kali ini dilakukan oleh seorang pelajar SMP!

Seorang siswa sekolah menengah pertama ini diketahui berinisial DV dan masih berusia 15 tahun. Ia kerap melancarkan aksinya hanya di Terminal 3 Ultimate Bandara Soetta. Diketahui ia telah lima kali beraksi sejak Juli 2017.

Anehnya, DV melakukan pencurian koper tersebut bukan alasan finansial untuk menjual kembali isinya atau hal lains ejenisnya, namun karena ia memang hobi mengumpulkan koper dan isinya saja. Melansir Tribunnews, ia sudah mengumpulkan 10 koper dari aksinya tersebut.

"Motifnya karena pelaku suka dengan koper-koper itu. Dia hobi mengumpulkan koper," ujar Kapolresta Bandara Soetta, AKBP Victor Togi Tambunan.

Baca juga: Oppo Pertama Kali Buka Store di Bandara Soekarno-Hatta, Begini Penampilannya

DV pun sempat terekam CCTV Bandara yang disebut melancarkan pencuriannya itu dengan santai. Ia pun nyaris tak dicurigai oleh penumpang mau pun petugas keamanan setempat. Melalui Kompas, DV mencuri dengan mengendarai mobil orang tuanya dan berpenampilan selayaknya traveler.


Image source: Tribunnews

Ia  pun mencoba masuk dari Exit Gate dengan alasan kepada petugas kopernya ketinggalan. Hal inilah yang disayangkan, yaitu tidak adanya pengecekan oleh petugas seperti di Terminal 1 dan terminal 2.

"Sampai saat ini, kami melihat memang Terminal 1 dan Terminal 2 itu memang dilakukan pengecekan oleh karenanya, kami dengan Garuda akan saling mengingatkan untuk sama-sama," ucap Senior General Manager (SGM) Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Suriawan Wakan, 

"Karena ini, biar bagaimanapun, penumpang adalah kita bersama yang harus tanggungjawab memastikan keamanan bawaan dari penumpang tersebut," sambungnya via laman Detik.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)