home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Viral Polisi Pemilik Minimarket Kasari Pencuri, Hati-hati Info Hoax yang Beredar

Jumat, 13 Juli 2018 10:49 by reinasoebisono | 1845 hits
Viral Polisi Pemilik Minimarket Kasari Pencuri, Hati-hati Info Hoax yang Beredar
Image source: Youtube

DREAMERS.ID - Di sejumlah grup chat WhatsApp, beredar video seorang pria berpakaian baju polisi berwarna oranye tengah mendorong seorang wanita di sebuah minimarket hingga tersungkur. Bersamaan dengan video itu, terdapat penjelasan broadcast yang diminta untuk disebarkan.

“Lagi viral di FB, polisi AKBP Yusup menendang ibu" d minimarket selindung, Bangka, hanya gara" hp anak AKBP Yusup kesenggol oleh anaknya ibu" hingga hp anak AKBP Yusup terjatuh dan pecah. Viralkan dan sebarkan supaya polisi TIDAK bisa maen hakim sendiri!!! Dan oknum²nya yg tingkahnya sprt ini biar langsung dipecat !!!!” tulis pesan tersebut.

Melansir Kompas, tidak sepenuhnya kronologi tersebut bsa dipercaya. Karena dari hasil penyelidikan, wanita tersebut adalah salah satu pelaku pencurian di sebuah minimarket yang kebetulan dimiliki oleh seorang anggota kepolisian.

Baca juga: Ternyata Ini Alasan Mobil Patwal Terobos Iring-iringan KTT ASEAN Hingga Dimaki Sesama Polisi

Kepala Bidang Humas Polda Kepulauan Bangka Belitung AKBP Abdul Munim mengatakan, pelaku mengambil barang-barang yang ada di minimarket APRI MART.  Barang-barang tersebut berupa 2 kotak susu bubuk anak, 1 kotak susu BMT, 4 bungkus mie gelas, 1 kotak susu càir, 1 botol susu Hilo dan 1 buah selendang hijau biru dengan motif bunga. "Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 600.000," kata Abdul Munim.

"Kejadian sekitar pukul 16.00 WIB, Rabu (12/7/2018) saat tujuh orang menggunakan kendaraan minibus memasuki toko. Sebanyak 6 orang masuk toko yang 3 di antaranya tertangkap terdiri dari dua wanita dan satu anak berumur 14 tahun. Empat orang lainnya langsung kabur dengan mobil," kata Abdul Munim.

Para pelaku pun sempat mengaku tak saling kenal meskipun terpergok karyawan melakukan pencurian. Kasus ini telah ditangani Satreskrim Polres Pangkal Pinang dan pemilik toko berinisial Y yang diduga anggota kepolisian itu masih menjalani penyelidikan juga di Bidang Propam Polda Bangka Belitung.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)