home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Alasan Gubernur Anies Soal Rumput di Antara Halte dan Jalan Sudirman: Hanya Sementara

Kamis, 26 Juli 2018 11:11 by mikhael | 2549 hits
Alasan Gubernur Anies Soal Rumput di Antara Halte dan Jalan Sudirman: Hanya Sementara
Image source: Istimewa

DREAMERS.ID - Belum lama tersiar keluhan warga Jakarta mengenai sebuah taman di trotoar Jalan Sudirman beberapa hari lalu. Keluhan itu  dikarenakan area rumput tersebut dianggap menghalangi jalan dengan beberapa halte bus yang menyebabkan para penumpang  merasa kebingungan dan harus memutar dulu untuk mencapai halte.

Menanggapi hal itu, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengkonfirmasi bahwa rumput tersebut hanya bersifat temporer. Melansir Kompas, Anies Baswedan mengatakan, area rumput yang ada di trotoar Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, tidak bersifat permanen. Setelah Asian Games selesai, rumput tersebut akan dibongkar dan diganti dengan trotoar keras.

"Sekarang ini memang sebagian belum dipasang trotoar keras karena masih rumput. Rumput ini sebenarnya temporer," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta (25/7).

Baca juga: Sudah Resmi Daftar, Ini Dia Tiga Paslon Yang Akan Berlaga Di Pilkada Jakarta

Anies mengatakan hal ini karena revitalisasi trotoar memang belum selesai dilakukan. Trotoar dipasangi rumput karena nantinya mudah untuk dibongkar lagi dan dipasangi trotoar keras.

 "Kami siapkan rumput karena jauh lebih mudah dibongkar kembali. Karena tempat itu belum selesai dibangun, ini temporer saja," kata dia. 

(mdi)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Jo_Chika
Cast : Jo Chika, Jo Cella, Park DoJoon, Lisa ASTRO(MoonBin, Cha Eunwoo), GOT7(Junior), Apink(Namjoo) Yuju,

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)