home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pesan Sandiaga Plus Program Milenial yang Diusung: Jangan Nyinyir dan Baper

Rabu, 29 Agustus 2018 10:21 by reinasoebisono | 804 hits
Pesan Sandiaga Plus Program Milenial yang Diusung: Jangan Nyinyir dan Baper
Image source: Liputan6

DREAMERS.ID - Sandiaga Uno semakin percaya diri mendampingi Prabowo Subianto sebagai calon wakil presiden pada Pilpres 2019 mendatang. Ia pun mengingatkan seluruh warga Indonesia harus turut gembira dan menyampaikan gagasan dengan positif dengan pijakan di atas semua golongan.

“Jangan nyinyir, jangan baper (bawa perasaan). Kalau beda pendapat, sampaikan di ruang yang tepat. Jangan nyinyir. Pilpres ini semua harus gembira," kata Sandiaga saat berkunjung ke Bandung, melansir Liputan6.

Meski masih dalam pembahasan, namun Sandiaga menawarkan konsep pemerintahan yang kuat, menghadirkan pola kepemimpinan tegas yang melihat kepentingan ekonomi berbasis kerakyatan.

Baca juga: Momen Siwon Jadi Pembicara di Rangkaian KTT ASEAN Hingga Ketemu Wapres dan Mas Menteri

Sandiaga juga menuturkan memiliki program untuk generasi milenial yang dianggap sangat berpengaruh terhadap kemajuan bangsa. Ia menyiapkan program ekonomi berbasis industri kreatif di berbagai bidang. Contohnya adalah musik, kuliner hingga wirausaha baru.

"Saya berkeyakinan ekonomi kita belum bisa meringankan kaum muda dan masyarakat di beberapa Indonesia yang sulit cari kerja. Untuk itu, kita perlu konsep ekonomi yang berpihak pada rakyat dan jangan membebani masyarakat. Terutama kaum emak terkait harga bahan pokok dan biaya makanan," jelas Sandiaga.

"Kaum milenial Jabar punya kreasi yang luar biasa. kita buat ekosistem untuk jabar agar jadi negara sendiri, mereka juga harus bangga produk sendiri," sambung dia. 

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)