home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Hong Jin Young Bantah Tuduhan Plagiat Tesis S2 11 Tahun Lalu

Jumat, 06 November 2020 13:40 by muthiasp | 409 hits
Hong Jin Young Bantah Tuduhan Plagiat Tesis S2 11 Tahun Lalu
Image source: Dispatch

DREAMERS.ID - Penyanyi trot Hong Jin Young diterpa isu plagiarisme terkait tesis S2 atau untuk gelar masternya yang disusun pada tahun 2009 lalu. Agensi pun langsung tegas membantah isu tersebut.

Pada 5 November, outlet berita Kukmin Ilbo mencurigai tesis master Hong Jin Young yang berjudul "Riset Mengenai Tren Industri Konten Budaya Melalui Gelombang Korea" dari Universitas Chosun hasil plagiat.

Menurut laporan tersebut, tesis master Hong Jin Young yang diserahkan ke Departemen Perdagangan Universitas Chosun, mencatat skor 74 persen di situs ulasan plagiarisme 'Copy Killer' setelah diuji oleh informan anonim.

'Copy Killer' adalah program ulasan plagiarisme terkenal di Korea. Menurut laporan Kukmin Ilbo, dari 556 kalimat dalam tesis Hong Jin Young, program tersebut mendeteksi 124 kalimat dengan lebih dari enam kata yang cocok dengan sumber lain, serta 365 kalimat yang diduga dijiplak.

IMH Entertainment selalu agensinya mengatakan, "Hong Jin Young dengan rajin meneliti dan menulis tesis masternya 'Riset Mengenai Tren Industri Konten Budaya Melalui Gelombang Korea' untuk Departemen Perdagangan Universitas Chosun."

Baca juga: Skandal Artis K-Pop Paling Hot di Tahun 2020

Mengenai klaim hasil skor plagiarisme melebihi 74 persen, nyatanya bahwa pada tahun 2009 biasanya terdapat banyak anotasi dari kutipan dan referensi yang dikutip dan itu adalah periode di mana banyak kutipan diperlukan untuk lulus tinjauan tesis.

Selain itu, 'Copy Killer' adalah sistem yang mulai digunakan secara wajib di universitas mulai tahun 2015 dan dimaksudkan untuk menyaring kiriman dengan lebih dari 50 persen konten plagiat. Tidak dapat dipungkiri bahwa tesis yang di-review pada tahun 2009 ketika sistem tersebut tidak ada akan menghasilkan skor yang tinggi.

Sehingga agensi menegaskan bahwa hasil tesis Hong Jin Young tidak bisa dilihat sebagai plagiarisme. "Di luar kutipan dan referensi yang dikutip, kami mengkonfirmasi sekali lagi dengan Hong Jin Young sendiri bahwa artis tidak menjiplak dalam penelitian tesisnya."

"Sistem peninjauannya cacat pada saat itu, tetapi kami ingin menyampaikan bahwa tesis yang ada adalah kreasi Hong Jin Young sendiri yang tidak menjiplak karya lain. Terima kasih," tutup agensi.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kecintaan Lisa BLACKPINK terhadap supercar telah menarik perhatian banyak orang. Baru baru ini dalam video yang diunggah untuk merayakan ulang tahunnya, Lisa memperkenalkan mobil mewahnya....
  • HOT !
    Suho EXO telah menambahkan Jakarta sebagai salah satu kota tujuan untuk tur solo pertamanya! Pada 18 April, SM Entertainment mengumumkan bahwa ‘2024 SUHO CONCERT ASIA TOUR’ akan digelar di Jakarta pada 10 Agustus di Tennis Indoor Senayan....
  • HOT !
    V BTS, yang saat ini bertugas di Unit Ssangyong Korps ke 2 Angkatan Darat, menunjukkan penampilannya sebagai prajurit yang gagah melalui video promosi....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)