home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Netflix Investasi 2x Lipat untuk Serial Korea 2021 Capai Nilai Kuadriliun

Senin, 11 Januari 2021 09:20 by muthiasp | 733 hits
Netflix Investasi 2x Lipat untuk Serial Korea 2021 Capai Nilai Kuadriliun
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Netflix semakin gencar melakukan investasi ke industri kreatif Korea Selatan sejak tahun 2019. Kini di tahun 2021, portal streaming Amerika Serikat itu menggelontorkan dana lebih besar lagi untuk pembuatan konten Korea.

Berdasarkan laporan Sisa Journal (10/1), pakar keuangan memperkirakan Netflix akan menginvestasikan setidaknya 768,5 miliar dolar atau lebih dari Rp 10,895 kuadriliun untuk mengamankan lebih banyak judul "seri asli", serta lisensi streaming.

Jumlah dana tersebut dua kali lipat lebih banyak dari apa yang diinvestasikan Netflix pada tahun 2020. Dengan investasi yang besar, kemungkinan besar drama Korea yang sukses seperti Sweet Home dan Extracurricular, akan benar-benar digarap dalam format musim berturut-turut.

Baca juga: Ini Deretan Film Bioskop Indonesia yang Akan Tayang di Netflix

Selain itu, beberapa produksi yang dikonfirmasi dan paling diantisipasi untuk tahun 2021 termasuk musim spin off Kingdom: Ashin of the North dengan Jun Ji Hyun. Film thriller sci-fi The Silent Sea, menampilkan bintang Gong Yoo dan Bae Doo Na.

Dan lebih banyak remake berbasis webtoon seperti All of Us Are Dead, Hellbound, dan D.P (Jung Hae In). Drama Korea lain yang ditaksir tayang di Netflix tahun 2021 diantaranya Undercover (Han So Hee), Round Six (Lee Jung Jae), Annarasumanara (Ji Chang Wook dan Hwang In Yeop), hingga rumor Love Alarm Season 2 (Song Kang dan Kim So Hyun).

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Promotor Third Eye Management dan PK Entertainment mengumumkan bahwa tiket fanmeet pertama BABYMONSTER di Jakarta akan dijual mulai Kamis, 2 Mei 2024 pukul 10.00 WIB melalui situs www.babymonsterinjakarta.com....
  • HOT !
    CEO ADOR Min Hee Jin, yang saat ini hampir dipecat dari posisinya oleh HYBE, menyebut ILLIT sebagai “peniru NewJeans” dan menyebut girl group tersebut sebagai sumber perselisihannya dengan perusahaan induk....
  • HOT !
    Drama terbaru SBS Connection merilis poster karakter utama Ji Sung dan Jeon Mi Do sebagai detektif dan reporter. Drama bergenre thriller kriminal ini akan berpusat pada kasus narkoba....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)