home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Deretan Second Lead Tak Terlupakan, Karakternya Paling Berkesan (Part 1)

Senin, 08 Februari 2021 20:00 by Rie127 | 640 hits
Deretan Second Lead Tak Terlupakan, Karakternya Paling Berkesan (Part 1)
Dreamers.id

DREAMERS.ID -  Di tahun 2020, penggemar drama Korea banyak disuguhkan oleh drama-drama yang sukses membuat mereka terkena second lead syndrome, dimana penonton jatuh cinta kepada second lead dibandingkan peran utama.

Berikut ini merupakan deretan karakter second lead yang sukses bikin baper dan tidak terlupakan di sepanjang tahun 2020 lalu.

1. Ji Soo

Aktor Ji Soo memang kerap menjadi second lead dalam setiap drama, dan memiliki kisah yang menyedihkan. Salah satunya adalah di drama ‘When I Was the Most Beautiful’ ketika ia berperan sebagai Seo Hwan yang terlebih dengan cinta yang tidak terbalas, dan harus merelakan wanita yang ia sukai menikah dengan laki-laki lain, yang merupakan kakak kandungnya sendiri.

2.Kim Kyung Nam

Second lead yang harus menerima kisah menyedihkan lagi adalah Kim Kyun Nam, perannya sebagai Kang Shin Jae dalam drama ‘The King: Eternal Monarch’ cukup membuat penonton merasakan kesedihan.

Dimana ketika ia mulai membuka hati dan mencintai wanita lain, yaitu Jung Tae Eul (diperankan oleh Kim Go Eun), ia harus menerima kenyataan bahwa ia tidak bisa bersama, karena Tae Eul mencintai pria lain, Lee Gon (diperankan oleh Lee Min Ho).

Baca juga: Melihat Perolehan Rating Drama 'Queen of Tears' Jelang Tamat

3. Kim Seon Ho

Tentu saja aktor Kim Seon Ho masuk dalam deretan pemeran second lead yang tidak akan dilupakan di tahun 2020. Lewat perannya sebagai Han Ji Pyeong di drama ‘Start Up’, ia sukses membuat penonton baper dan tidak rela melihat kisah cintanya yang berakhir cukup tragis, dan harus melepaskan Seo Dal Mi (diperankan oleh Bae Suzy)

Bahkan dalam drama ini, penonton terbagi menjadi 2 tim, yaitu tim Nam Do San (diperankan oleh Nam Joo Hyuk) dan Han Ji Pyeong.

4. Byun Woo Seok

Dalam drama ‘Record of Youth’ karakter Won Hae Hyo (diperankan oleh Byun Woo Seok) sangat disukai banyak orang, perasaannya cintanya yang tidak berubah pada Jung Ha (diperankan oleh Park So Dam) menjadi salah satu hal yang tidak dilupakan oleh penonton. Sayangnya, Hae Hyo harus terjebak dalam friendzone.

5. Kim Jun Han

Dalam drama ‘Hospital Playlist’ sikap yang diperlihatkan oleh Ahn Chi Hong (diperankan oleh Kim Jun Han) kepada Chae Song Hwa (diperankan oleh Jeon Mi Do) menyetuh hati penggemar, terlebih perhatian kecil, rasa peka yang terlihat sangat romantic dan juga manis. Namun, keduanya tidak dapat bersama.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    ILLIT kembali mencatat sejarah dengan lagu debutnya 'Magnetic'! Kurang dari satu bulan sejak dirilis pada 25 Maret lalu, lagu tersebut telah meraih predikat Perfect All Kill (PAK)....
  • HOT !
    Agensi Yoon Bomi Apink dan Rado Black Eyed Pilseung telah mengkonfirmasi hubungan asmara kedua artis tersebut....
  • HOT !
    Menysul berita berakhirnya kontrak BBGIRLS dengan Warner Music Korea, girl group tersebut akan melanjutkan aktivitas di bawah label independen dengan formasi baru....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)