home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Melihat Konflik Panas Penyerangan Masjid Al Aqsa Palestina Oleh Israel

Selasa, 11 Mei 2021 07:30 by muthiasp | 2884 hits
Melihat Konflik Panas Penyerangan Masjid Al Aqsa Palestina Oleh Israel
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Bentrokan kekerasan atas Yerusalem meningkat secara dramatis pada hari Senin (10/5), di mana setidaknya 20 orang, termasuk sembilan anak-anak, tewas oleh serangan udara Israel yang diluncurkan setelah kelompok militan Palestina menembakkan roket di dekat Yerusalem.

Sebelumnya, militer Israel secara brutal menyerang warga Palestina yang sedang melakukan ibadah di Masjid Al Aqsa selama dua hari sejak Sabtu (8/5) waktu setempat, dengan tembakan hingga granat.

Masyarakat Bulan Sabit Merah Palestina mengatakan lebih dari 300 warga Palestina terluka dalam bentrokan dengan polisi Israel.

Titik bentrokan juga terjadi di lingkungan Sheikh Jarrah di Yerusalem Timur, di utara Kota Tua, di mana beberapa keluarga Palestina menghadapi penggusuran dari rumah-rumah yang diklaim oleh pemukim Yahudi.

Baca juga: Sejarah Singkat Masjid Al Aqsa, Tempat Suci yang Jadi Titik Konflik Palestina dan Israel

Melansir Kompas, analis Sky News, Mark Stone menerangkan ada sejumlah alasan mengapa situasinya memburuk selama beberapa minggu terakhir. Seperti keputusan polisi Israel membarikade area tempat duduk di luar Gerbang Damaskus pada awal Ramadhan memicu ketegangan awal.

Ekspansi permukiman Israel di Tepi Barat Palestina juga terjadi pada tingkat yang belum pernah segencar ini sebelumnya. Dan juga ratusan warga Israel yang melakukan parade Hari Yerusalem dianggap memprovokasi Palestina.

Buntutnya, kelompok Hamas juga melancarkan serangan roket ke Israel selatan.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : NWicahya
Cast : Brenda, Daniel, Rafael.

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)