home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Deretan Drama Korea yang Raih Rating Lebih Dari 15% di Tahun 2021

Minggu, 26 September 2021 09:10 by Rie127 | 1752 hits
Deretan Drama Korea yang Raih Rating Lebih Dari 15% di Tahun 2021
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Kesuksesan drama Korea dapat dilihat dari berbagai cara, seperti seringnya menjadi perbincangan, disukai penonton, hingga perolehan rating yang selalu menjadi moment yang ditunggu-tunggu setelah episode drama tersebut tayang.

Berdasarkan data yang dikumpulkan oleh AGB Nielsen Media Research, sejauh ini hanya ada 7 drama Korea yang melampaui rating penonton lebih dari 15% di Seoul dan secara nasional sepanjang tahun 2021. Berikut deretan dramanya.

1. Homemade Love Story

Di peringkat pertama ada ‘Homemade Love Story’, yang memperoleh rating penonton nasional sebesar 33,7% untuk episode ke-80. Drama ini mencapai rating akhir penonton sebesar 32,3%, yang juga diperoleh sebanyak 3 kali pada episode sebelumnya.

2. Revolutionary Sisters

‘Revolutionary Sisters’ menempati urutan kedua dengan memperoleh rating akhir penonton sebesar 32,5% secara nasional pada tanggal 27 Juni untuk episode ke-60. Pada tanggal 4 Juli, drama ini mencapai puncaknya dengan mendapatkan rating sebesar 31,6% untuk episode ke-62.

3. Penthouse 2 & 3

Drama ‘Penthouse’ selalu mencetak rating tertinggi terlebih pada musim kedua dan ketiga. Di musim kedua, drama ini berhasil mencetak rating akhir penonton sebesar 30,6% di Seoul dan 29,2% secara nasional untuk bagian 2 dari episode 12.

Baca juga: Sung Joon Turut Membintangi Drama 'The Fiery Priest 2'

Sementara itu, untuk musim ketiga drama ini meraih rating 21,0% di Seoul dan 19,5% secara nasional untuk episode 1 bagian 2 pada 4 Juni.

4. Taxi Driver

Drama yang dibintangi oleh Lee Je Hoon ini meraih rating akhir penonton sebesar 17,0% pada 8 Mei untuk bagian 2 dari episode 10. Serta mencapai rating 16,0% secara nasional pada 24 April untuk bagian 2 dari episode 6.

5. Vincenzo

Pada 2 Mei, drama yang dibintangi oleh Song Joong Ki ini meraih rating akhir penonton sebesar 16,564% di Seoul dan 14,636% secara nasional untuk episode 20 sekaligus episode terakhir. Drama ini juga banyak menuai pujian dari penonton karena ceritanya yang seru.

6. Hospital Playlist 2

Tentunya episode dari drama favorit penggemar drama Korea ini selalu dinantikan setiap minggunya. Drama yang dibintangi oleh Jo Jung Suk ini meraih rating akhir penonton sebesar 15,785% di Seoul pada 22 Juli untuk episode 6. Sementara itu, peringkat nasional tertingginya adalah 13,151%.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Kisruh antara Min Hee Jin dan HYBE semakin memanas. Kontroversi lain muncul setelah CEO label ADOR itu mengklaim bahwa pimpinan Bang Si Hyuk meniru idenya untuk menciptakan BTS....
  • HOT !
    ACEMAKER MOVIEWORKS mengumumkan bahwa film bertabur bintang Wonderland akan tayang perdana pada tanggal 5 Juni di bioskop Korea Selatan....
  • HOT !
    BTS dan UNICEF mengumumkan inisiatif #OnMyMind, yang merupakan bagian kedua dari kampanye LOVE MYSELF mereka. Inisiatif baru ini bertujuan untuk meningkatkan dan mendukung kesehatan mental remaja di seluruh dunia....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)