home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Rekomendasi 5 Drama Korea Bertema Kesehatan Mental

Kamis, 07 Juli 2022 13:15 by bellaevania | 921 hits
Rekomendasi 5 Drama Korea Bertema Kesehatan Mental
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Kesehatan mental mungkin masih jadi hal tabu untuk dibicarakan. Namun perlahan tema ini mulai dibahas seara terbuka bahkan diangkat menjadi karya seperti drama. Deretan drama Korea ini juga dengan berani mengangkat tentang kesehatan mental.

Simak ulasannya berikut ini:

1. It’s Okay That’’s Love

Dalam drama It’s Okay, That’s Love, karakter Jo In Sung sebagai Jang Jae Yeol merupakan penderita skizofernia, yaitu gangguan yang mempengaruhi kemampuan seseorang untuk berpikir, merasakan, dan berperilaku dengan baik

2. Kill Me Heal Me

Kill Me Heal Me mengisahkan tentang seorang pria kaya bernama Cha Do Hyun yang diperankan oleh Ji Sung yang memiliki gangguan kepribadian ganda karena pengalaman traumatis yang dia alami sebagai seorang anak. Ia bahkan memiliki tujuh kepribadian yang berbeda-beda.

3. Fix You

Baca juga: 7 Drakor Ini Angkat Topik yang Dianggap Tabu di Korea Selatan

Fix You menceritakan tentang Lee Si Joon (Shin Ha Kyun), seorang psikiater yang mencoba menyembuhkan pasiennya melalui berbagai cara. Dia peduli tentang penyembuhan mereka dan menemukan cara eksentrik bagi mereka untuk menerima penyakit mental dan trauma mereka.

Salah satunya Han Woo Joo (Jung So Min), seorang aktris musikal yang mengalami gangguan emosional.

4. It’s Okay to Not be Okay

Drama yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji ini membahas banyak masalah mengenai kesehatan mental dan jenis-jenis penyakit mental. Karakter di dalam drama ini menghadapi trauma yang menyebabkan mereka mengalami tekanan emosional saat dewasa.

Dengan saling bersandar satu sama lain, mereka akhirnya dapat memahami satu sama lain dan menangani masalah masing-masing.

5. Anna

Drama Anna menceritakan tentang kehidpuan Lee Yoo Mi yang diperankan oleh Bae Suzy. Yu Mi mulai menjalani kehidupan berbeda yang dimulai dari kebohongan kecil yang terus menumpuk menjadi kebohongan besar. Drama ini secara tak langsung menyampaikan tentang penyakit mental Mythomania

(bef)

Komentar
  • HOT !
    BTS akan membuka pop up store bertajuk 'MONOCHROME' di berbagai negara untuk merayakan anniversary debut mereka yang ke 11!...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers darurat pada Kamis (25/4), Min Hee Jin menekankan bahwa dia tidak memiliki rencana untuk merebut hak manajemen, dengan mengatakan, “Saya seorang CEO yang digaji."...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers yang digelar Kamis (25/4), Min Hee Jin membahas reaksi NewJeans di tengah perseteruannya dengan HYBE....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)