home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Starbucks Seluruh Dunia Hadirkan Kopi Gayo dan Kintamani

Selasa, 25 Juni 2013 17:50 by miko | 3376 hits
Starbucks Seluruh Dunia Hadirkan Kopi Gayo dan Kintamani
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Meski Starbucks dikenal sebagai gerai kopi milik Amerika Serikat, tapi jangan berkecil hati dulu. Pasalnya bahan baku yang digunakan Starbucks selama ini berasal dari kopi di Indonesia. Kopi Gayo dan Kintamani merupakan salah satu sumber bahan baku gerai kopi terkenal tersebut.

Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan sebelumnya masuk ke Indonesia, Starbucks mengimpor kopi. Tetapi pemerintah mengeluarkan ketentuan soal kandungan kopi lokal sehingga Starbucks pun mengkombinasikan kopi lokal dan impor.

“Itu dari Indonesia, tadinya pas mau masuk dia impor semua kan terus diberikan ketentuan, akhirnya dia gabung juga dengan lokal,” ungkap Menteri Perindustrian MS Hidayat .

Bagi gerai kopi sumber kopi tidak hanya dari stau sumber, karena ada kemungkinan terjadinya gangguan alam. Biasanya produsen kopi selalu mencari alternatif lain, termasuk dari negara-negara produsen kopi seperti Indonesia.

Baca juga: Kolaborasi NCT dan Starbucks Tuai Kecaman Fans Pro Palestina

“Kopi kita itu ada Kopi Gayo dan Kintamani,” ungkap Benny.

Ketua Gabungan Eksportir Kopi Indonesia (GAEKI) Hutama Sugandi menjelaskan selama ini kopi dari Indonesia di ekspor ke Amerika Serikat (AS), setelah itu diolah bersama kopi-kopi lainnya. Hasilnya sehingga menjadi Starbucks yang dipasarkan di seluruh dunia.

“Jadi ngambil dari Indonesia banyak kan dikirim ke kantor pusatnya (AS) terus dikembalikan lagi ke outletnya. Tapi di mix juga denga negara lain, kayak misalnya dengan Amerika Latin supaya rasanya pas,” tutur Sugandi.

Komentar
  • HOT !
    Kalau di Indonesia ada pensi alias pentas seni, di Korea juga ada musim festival universitas atau sekolah yang biasanya Ketika memasuki musim panas....
  • HOT !
    Mahkamah Konstitusi dengan suara bulat menguatkan pemakzulan Presiden Yoon Suk Yeol pada hari Jumat (4/4), memberhentikannya dari jabatannya karena penerapan darurat militer yang bersifat sementara pada bulan Desember....
  • HOT !
    Presiden Yoon Suk Yeol secara resmi ditahan oleh tim penyelidikan gabungan Kantor Investigasi Korupsi untuk Pejabat Tinggi (CIO) pada Rabu (15/1) pukul 10:33 pagi KST....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : natadecocoo
Cast : Park Jiyeon & Oh Sehun

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)