home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Delay Lion Air: Terminal 3 Padat Penumpang, Penerbangan AirAsia Dipindah

Jumat, 20 Februari 2015 12:06 by ningcil | 1483 hits
Delay Lion Air: Terminal 3 Padat Penumpang, Penerbangan AirAsia Dipindah
Image source: dreamersrad

DREAMERSRADIO.COM - Akibat keterlambatan beberapa jadwal penerbangan dari maskapai Lion Air hingga menyebabkan menumpuknya penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng, Tangerang, Banten. Tak heran, keterlambatan atau penundaan penerbangan tersebut terjadi sejak Rabu (18/02) lalu.

Situasi yang makin tak terkendali di Terminal 3, tempat para penumpang Lion Air dan AirAsia menunggu jadwal penerbangan mereka ini pun akhirnya membuat PT Angkasa Pura II selaku pengelola bandara memutuskan untuk memindahkan sebagian penumpang.

Seperti dikutip dari Kompas Jumat (20/02),  PT Angkasa Pura II memindahkan penumpang maskapai AirAsia dari Terminal 3 ke Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.


Image source: dreamersradio.com

Pemindahan ini dilakukan karena masih banyaknya penumpang Lion Air yang ingin melakukan pengembalian tiket atau refund di Terminal 3 atas jadwal keberangkatan pesawat yang tak jelas.

Baca juga: Duh, Penumpang Lion Air Kehilangan Banyak Barang Berharga Pasca Pesawat Delay

PR Manager PT Angkasa Pura II Achmad Syahir mengatakan pada Kompas jika sampai proses refund selesai, para penumpang AirAsia akan tetap check in di Terminal 3, dan akan disediakan bus untuk mengantar ke Terminal 2 untuk diberangkatkan.

Menurut pantauan DreamersRadio.com, saat ini pelataran Terminal 3, khususnya bagian check in terpantau padat oleh penumpang Lion Air dengan tujuan Solo, Yogyakarta, Medan dan daerah lainnya yang rencananya dijadwalkan akan berangkat pada Jumat (20/02) ini.

(ncl/Kompas)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Maisaveron
Cast : Jimelsa Anatasha (OC) , Nam Joo Hyuk = Alvaro Gomer Jianheeng, All Member Infinite, Kim Mi Ra

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)