home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pulau Nikoi Kepulauan Riau, Finalis World Legacy Award 2015 oleh National Geographic

Minggu, 22 Maret 2015 19:18 by Dewinn | 6759 hits
Pulau Nikoi Kepulauan Riau, Finalis World Legacy Award 2015 oleh National Geographic
Image source: expatliving

DREAMERSRADIO.COM - Pulau Bintan, Kepulauan Riau, lebih dikenal sebagai kawasan penambangan bauksit. Tapi siapa sangka Pulau Nikoi yang berada di kawasan ini sudah diakui dunia di bidang pariwisata. Saat ini Pulau Nikoi tercatat sebagai satu dari tiga finalis World Legacy Award 2015 dalam kategori Pengubah Dunia (Earth Changers).

World Legacy Award merupakan penghargaan untuk perusahaan, organisasi dan destinasi terkemuka di dunia. Di lansir dari indonesia.travel, ada 150 peserta dari 56 negara yang ikut berpartisipasi di penghargaan yang di umumkan pada 5 Maret di ITB Berlin 2015.


image source : indonesia.travel

Penghargaan tersebut diselenggarakan oleh National Geographic dan terdiri dari lima kategori. Earth Changers, Sense of Place, Conserving the Natural World, Engaging Communities, dan Destination Leadership.

Pulau Nikoi termasuk kedalam kategori 10 pulau terindah di Asia karena keindahan alamnya yang terus di pertahankan. Memiliki luas hanya sekitar  16 hektar dengan konsep ramah lingkungan dan rumah panggung serta pondok tradisional membuat kamu serasa di pulau sendiri.


image source : hpility.blogspot.com

Selain karena keindahannnya, pulau ini hanya berjarak sekitar 85 kilometer dari singapura, sehingga membuat wisatawan asing rela antri untuk bisa berlibur disana. Saking antrinya, jika kamu ingin berkunjung, harus waiting list minimal 3 bulan sebelumnya!


image source : nikoi.com

Tidak ada kendaraan bermotor sama sekali di pulau ini sehingga kualitas udara sangat terjaga. Lingkungannya juga bebas sampah dengan pasir putih yang terhampar di sepanjang pantai. Keanekaragaman hewan dan terumbu karang bawah laut makin memikat wisatawan untuk berkunjung.

Tidak hanya aktifitas pantai dan laut, disana kamu juga bisa mencoba panjat tebing, lho. Karena dua per tiga pulau ini berupa huntan Bayan, tak hanya penyu dan kura-kura, saat kamu berkeliling pulau, kamu bisa menemui berbagai jenis burung dan biawak. 

Walaupun sedikit menguras kocek, tapi kalu sudah sampai dipulau ini pasti langsung terbayarkan deh.

Komentar
  • HOT !
    Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia U 23 yang resmi diperpanjang kontraknya oleh PSSI sampai 2027 mengungkapkan para pemain Korea Selatan yang paling berbahaya yang harus diwaspadai Timnas Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U 23 2024, Kamis (25/4) malam ini....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 yang berlangsung di Boxies 123 Mall beberapa waktu yang lalu, banyak menampilkan acara seru, salah satunya adalah Coswalk Competition!...
  • HOT !
    Pada 18 Februari kemarin, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Maisaveron
Cast : Jimelsa Anatasha (OC) , Nam Joo Hyuk = Alvaro Gomer Jianheeng, All Member Infinite, Kim Mi Ra

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)