home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kenang Duo 'Bali Nine', Universitas Australia Berikan Beasiswa Bagi Mahasiswa Indonesia

Senin, 04 Mei 2015 16:37 by fzhchyn | 2559 hits
Kenang Duo 'Bali Nine', Universitas Australia Berikan Beasiswa Bagi Mahasiswa Indonesia
Image source: abc.net.au

DREAMERSRADIO.COM - Australian Catholic University (ACU) di Australia akan memberikan dua beasiswa bagi mahasiswa Indonesia untuk belajar dalam program sarjana di salah satu kampusnya.

Pemberian beasiswa hingga empat tahun yang nilainya setara biaya kuliah penuh bagi penerima tersebut disiapkan untuk mengenang Andrew Chan dan Myuran Sukumaran serta para pendukung mereka, seperti dikatakan oleh Wakil Rektor ACU Profesor Greg Craven, seperti dirilis dalam situs kampus itu, acu.edu.au, pada Rabu (29/4/2015) lalu.

Chan dan Sukumaran merupakan anggota geng narkoba yang dikenal dengan sebutan “Bali Nine” telah dieksekusi mati pada Rabu dini hari di Pulau Nusakambangan, Jawa Tengah.

Craven dalam pernyataannya di situs itu mengatakan, beasiswa tersebut akan diberikan kepada para pelamar yang memenuhi kualifikasi akademis setelah mengajukan esai bertema "Sanctity of Human Life" atau "Kesucian Hidup Manusia".

Baca juga: Diduga Terkait ‘Bali Nine’, Wanita WNI Tewas Tenggelam Bersimbah Darah di Australia

"Dalam cara yang kecil tetapi sangat simbolis, penulisan oleh mahasiswa Indonesia tentang  kesucian hidup akan menjadi kontribusi berkelanjutan bagi penghapusan hukuman mati di Indonesia pada akhirnya," kata Craven.

"Walau desakan kita dengan memohon pengampunan bagi Chan dan Sukumaran akhirnya ditolak, kami sangat yakin bahwa harapan masih ada bagi para tahanan di seluruh dunia yang menghadapi nasib sama.”

“Hukuman mati merupakan sebuah hukuman yang keras, kejam, dan tidak bermoral, yang tidak punya tempat dalam masyarakat kita. Namun, itu tetap ada. Untuk mengenang Chan dan Sukumaran, masing-masing dari kita dapat mengambil tindakan untuk mengakhiri jenis hukuman itu," kata Craven.

(fzh/kompas)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : nanda18
Cast : #Jungkookbts#Taehyung#Bts#SehunExo#sujeong#lovelyz#Fc#BTOB#Minhyuk

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)