home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kampanye Hewan Terancam Punah, Empire State Tampilkan Gambar Hewan Langka

Senin, 03 Agustus 2015 16:31 by reinasoebisono | 3402 hits
Kampanye Hewan Terancam Punah, Empire State Tampilkan Gambar Hewan Langka
Image source: Dreamersrad

DREAMERSRADIO.COM - Gedung Empire State di New York terlihat berbeda pada malam kemarin. Dari kejauhan, gedung yang memiliki banyak jendela itu terlihat bersinar dan berubah-ubah saat menampilkan serangkaian gambar hewan terancam punah di dunia.

Gambar-gambar tersebut bisa dilihat oleh masyarakat dari kejauhan karena gambar binatang-binatang eksotis tersebut ditayangkan di bagian eksterior gedung yang tentu saja dalam ukuran raksasa.


Image source: BBC

Gambar yang ditayangkan pun bermacam, mulai dari mamalia laut, serangga, hingga hewan buas lainnya. Total, sekitar 160 spesies yang dipamerkan di dinding luar gedung terkenal Manhattan tersebut.

Pameran terbuka itu berlangsung dari pukul 9-12 malam setiap 15 menit sekali dalam durasi 8 menit sekali tayang. Sekitar 40 proyektor digunakan untuk memancarkan gambar di dinding gedung setinggi 381 meter tersebut.


Image source: BBC

Burung kebanggaan Amerika Serikat, Elang Botak atau Bald Eagle, Serigala Kutub, hingga singa Zimbabwe fenomenal yang dibunuh oleh dokter gigi saat berburu yaitu Cecil pun turut ditampilkan.


Cecil, singa Zimbabwe yang terbunuh saat diburu dokter gigi (BBC)

Masyarakat yang hanya sekedar lewat di jalan Manhattan berlomba mengabadikan pameran terbuka ini dengan berhenti sejenak dan menatap gambar hewan-hewan terancam punah tersebut.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : nanda18
Cast : #Jungkookbts#Taehyung#Bts#SehunExo#sujeong#lovelyz#Fc#BTOB#Minhyuk

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)