home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ayana Moon, Hijabers Asal Korea yang Jadi Celegram

Rabu, 11 November 2015 09:00 by ningcil | 6886 hits
Ayana Moon, Hijabers Asal Korea yang Jadi Celegram
Image source: instagram.c

DREAMERS.ID - Jika biasanya gadis Korea banyak disukai karena wajahnya yang bening nan cantik serta bentuk tubuhnya yang sexy, kini seorang wanita berhijab asal Negeri Ginseng juga memiliki banyak penggemar lho!

Adalah Ayana Moon, gadis muslim asal Korea Selatan yang kini menjadi celegram karena kecantikannya saat mengenakan hijab. Terlahir di keluarga non-muslim, Ayana mengakui berpindah keyakinan ke Islam saat duduk di bangku SMA.

Meski di Korea penganut Islam masih menjadi kaum minoritas, namun Ayana langsung menjadi selebriti begitu postingan selfie-nya saat berhijab dengan hashtag #koreanmuslim banyak disukai oleh para pengguna Instagram.


Image source: instagram.com/xolovelyayana

Akan tetapi meski kebanyakan berfoto mengenakan hijab, namun gadis kelahiran tahun 1995 tak selalu mengenakan penutup aurat sesuai ajaran Islam tersebut karena permasalahan budaya di Korea Selatan yang masih belum terlalu familier dengan hijab.

Baca juga: Adik Jadi Mualaf, Ayana Moon: Hubungan Kami Jadi Lebih Baik

Dalam salah satu postingannya, gadis yang juga penyuka boyband dan girlband K-Pop ini menceritakan pengalamannya memperkenalkan Islam saat masih duduk di bangku SMA dan mendapatkan respon yang positif dari teman-teman maupun guru SMA-nya yang saat itu tak begitu mengenal soal Islam.

Walau kini dirinya telah menjadi seorang celegram dengan jumlah pengikut lebih dari 34 ribu, namun gadis asal Seoul ini hanya menganggap dirinya gadis muslim normal dan tak segan untuk menjawab satu persatu pertanyaan dari para followersnya, termasuk memblokir akun haters yang menjelek-jelekkan dirinya dan Islam.

Nah, untuk memperdalam ilmu dan pengetahuannya tentang ajaran Islam, Ayana pun berencana untuk pergi ke Malaysia. Gak mau mampir ke Indonesia juga nih?

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    YouTube Music resmi dinobatkan sebagai aplikasi streaming musik yang paling banyak digunakan oleh warga Korea Selatan sepanjang tahun lalu....
  • HOT !
    Jaksa mengatakan pada hari Kamis ini bahwa mereka telah mendakwa mantan Presiden Moon Jae in atas tuduhan penyuapan sehubungan dengan tuduhan memfasilitasi pekerjaan mantan menantunya di sebuah maskapai penerbangan....
  • HOT !
    MOP Beauty by Tasya Farasya menjadi beauty brand lokal pertama yang meluncurkan fasilitas daur ulang limbah kecantikan, MOP Beauty Waste Station x Rekosistem di RDTX Kuningan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)