home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Belajar Dari Tragedi Paris, Ini Yang Sebaiknya Dilakukan Wisatawan Saat Situasi Genting

Senin, 16 November 2015 23:00 by reinasoebisono | 1809 hits
Belajar Dari Tragedi Paris, Ini Yang Sebaiknya Dilakukan Wisatawan Saat Situasi Genting
Image source: telegraph.c

DREAMERS.ID - Paris, kota wisata yang menjadi tujuan utama para travelers dunia lumpuh sejak Jumat (13/11) malam setelah serangan teroris membabi buta di beberapa lokasi ramai. Menurut Daily Mail, tidak kurang dari 32 juta wisatawan mendatangi kota Paris pada tahun 2014.

Hal ini menjadikan Paris sasaran empuk yang mampu merenggut banyak korban jika terjadi aksi terorisme. Untuk mengantisipasi banyaknya korban, tidak ada salahnya mengikuti panduan keselamatan melansir Yahoo ini.

1. Cari Tempat Berlindung

Carilah tempat yang dirasa aman jika menghadapi situasi genting. Tidak sedikit warga lokal seperti Paris yang berbaik hati membukakan pintu rumahnya untuk menjadi tempat singgah bahkan beristirahat sementara.

2. Bawa Selalu Uang Tunai

Uang tunai merupakan hal penting, apalagi jika negara yang kamu singgahi tidak bermata uang dolar yang universal. Akan sulit untuk kamu jika harus mengeluarkan uang tunai di tengah situasi urgent dan tidak ada ATM terdekat.

3. Alternatif Komunikasi

Baca juga: Susah Tidur? Ini Hal-hal yang Bisa Kamu Lakukan Saat Jalani Perjalanan Panjang di Pesawat

Gunakan media sosial atau e-mail jika sulit menghubungi keluarga di tanah air melalui jaringan telepon.

4. Kontak Kedutaan Besar

Jangan lupa untuk mengetahui di mana letak Kedutaan Besar negara asal untuk mempermudah kabar keadaan dan situasi kamu sendiri. Kedutaan Besar juga bisa menjadi salah satu tempat berlindung.

5. Hindari Kerumunan

Saat menghadapi keadaan genting, sebaiknya hindari kerumunan karena jika terjaid kepanikan, situasi akan tidak terkendali dan mengancam keselamatan. Peluang terjatuh atau terinjak bisa terjadi jika kamu mendekati kerumunan di tengah kepanikan. Taksi resmi dan berjalan kaki juga direkomendasikan jika terjadi situasi gawat.

Dan yang pasti, segera laporkan pihak berwajib jika mendapati hal-hal mencurigakan. Tidak ada salahnya mencatat nomor-nomor layanan darurat negara yang kamu kunjungi. Semoga tidak terjadi lagi insiden berdarah seperti yang terjadi di Paris ya, Dreamers.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia U 23 yang resmi diperpanjang kontraknya oleh PSSI sampai 2027 mengungkapkan para pemain Korea Selatan yang paling berbahaya yang harus diwaspadai Timnas Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U 23 2024, Kamis (25/4) malam ini....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 yang berlangsung di Boxies 123 Mall beberapa waktu yang lalu, banyak menampilkan acara seru, salah satunya adalah Coswalk Competition!...
  • HOT !
    Pada 18 Februari kemarin, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)