home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Foto Selfie Editan Beredar, Pria Ini Disangka Pelaku Teror Paris

Rabu, 18 November 2015 11:54 by fzhchyn | 3063 hits
Foto Selfie Editan Beredar, Pria Ini Disangka Pelaku Teror Paris
Image source: Daily Beast

DREAMERS.ID - Aksi serangan teroris di Paris pada Jumat (13/11) lalu mendapat kecaman dari banyak orang. Tak heran jika sedikit saja ada “gerakan” mencurigakan, pasti akan langsung mendapatkan tanggapan dari banyak pihak.

Baru-baru ini dunia dihebohkan dengan tersebarnya foto selfie seorang pria yang disangka sebagai pelaku serangan di Paris tersebut. Namun sayangnya, foto tersebut merupakan foto hasil rekayasa orang tak bertanggung jawab.

Adalah Veerender Jubbal, pria yang wajahnya terpampang dengan jelas dalam foto tersebut. Pria yang tinggal di Kanada ini menjadi korban aplikasi pengolah foto Photoshop yang menyeret namanya sebagai pelaku aksi teror bom di Paris.

Jubbal, pria berjanggut yang sehari-hari memakai turban di kepalanya kala itu sedang berfoto selfie di kamar mandi menggunakan iPad. Entah bagaimana caranya, foto dirinya yang sudah diedit di Photoshop tersebar di dunia maya. Diperlihatkan Jubbal mengenakan rompi bom bunuh diri dan iPad yang ia genggam diedit menjadi gambar kitab Alquran.

Melansir CNN, hasil rekayasa Photoshop itu langsung muncul di sejumlah media Eropa, termasuk di halaman depan surat kabar Spanyol, La Razon dan saluran televisi Italia.

Baca juga: Puluhan Masjid Ditutup di Perancis Akibat Serangan Teror Paris

Foto olahan Photoshop Jubbal itu juga menggemparkan media sosial Twitter. Seorang pengguna dengan nama pengguna @JordiRico berkicau kepada Jubbal, "hai, Anda telah muncul di sampul surat kabar Spanyol sebagai teroris."

Kemudian Jubbal melalui akun Twittternya, @Veeren_Jubbal, mengkonfirmasi bahwa foto yang tersebar itu merupakan hasil rekayasa Photoshop guna membersihkan namanya. "Orang-orang mengedit  foto selfie saya menggunakan Photoshop seakan-akan saya adalah salah satu dari pelaku tragedi di Paris," tulisnya.

Mengutip situs RT, tidak jelas siapa dalang di balik rekayasa foto selfie Jubbal ini, namun banyak laporan yang menyatakan kemungkinan ini adalah aksi dari gerakan Gamergate yang dikritik oleh Jubbal.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)