home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Duh, Marvel Konfirmasi Kemungkinan Adanya Karakter LGBT di Film Super Hero Selanjutnya?

Senin, 09 Mei 2016 17:10 by reinasoebisono | 1580 hits
Duh, Marvel Konfirmasi Kemungkinan Adanya Karakter LGBT di Film Super Hero Selanjutnya?
Image source: straitstime

DREAMERS.ID - Tidak terasa sudah 8 tahun dunia super hero Marvel berlaga di bioskop-bioskop dunia. Film ketiga belasnya, ‘Captain America: Civil War’ sukses jadi primadona tahun ini. Film ketiga Captain America ini memberikan banyak macam super hero.

Dari senior chic Iron Man yang diperankan oleh Robert Downey Jr., hingga para newbie seperti Scarlet Witch dan Vision yang baru memulai debutnya di The Avengers: Age of Ultron’. Namun walaupun dipenuhi super hero, fans masih mempertanyakan adanya hal baru dalam dunia Marvel, yaitu karakter LGBT!

Sutradara ‘Civil War’, Anthony dan Joe Russo atau yang sering disebut Russo Brothers mengungkapkan adanya kemungkinan karakter LGBT di super hero Marvel. Mereka mengatakan jika film maker seperti merekalah yang bertanggungjawab untuk membuat film yang merefleksikan keadaan nyata di dunia.

“Aku pikir kesempatan (karakter LGBT di film Marvel) sangat kuat. Maksudku, itu tugas kita sebagai pemberi cerita yang membuat film besar dan membuat perbedaan sebanyak mungkin.” Kata Russo Brothers. “Jadi aku pikir hal ini penting jika di semua aspek (termasuk film) untuk mendorong perbedaan (seperti LGBT) karena cerita akan jadi lebih menarik, lebih kaya, dan lebih jujur,”

Baca juga: China Cabut Larangan Film Marvel

Pernyataan ini seperti mengonfirmasi kata-kata presiden Marvel Kevin Feige yang mengatakan penonton memiliki kemungkinan untuk melihat karakter LGBT diperkenalkan di film Marvel selanjutnya, namun tidak dalam waktu dekat.

Sayangnya, ide ini sempat ditentang karena dianggap melukai citra box office sejumlah negara, terutama negara yang ketat akan masalah sensitif ini, seperti China dan Rusia. Bukan tidak mungkin negara-negara tersebut menolak menayangkan film Marvel, padahal China salah satu pasar terbesar film Hollywood.

Duh, menurut kamu gimana, Dreamers? Setuju tipe karakter LGBT akan menambah warna baru, atau malah merusak image para super hero kesayangan ini?

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Min Hee Jin mengadakan konferensi pers pada hari ini (25/4) untuk permasalahannya dengan HYBE. Dia juga menanggapi klaim bahwa HYBE “meniru” dia dengan BTS....
  • HOT !
    Program kompetisi boy group 'Road to Kingdom' bersiap untuk musim keduanya. Pada 24 April, SPOTV News melaporkan bahwa acara tersebut sedang dalam pengerjaan dan akan kembali tayang pada paruh kedua tahun ini....
  • HOT !
    Big Planet Made Entertainment mengumumkan bahwa Ha Sung Woon telah menyelesaikan wajib militernya sebagai tentara aktif tanggal 23 April, dan telah dibebastugaskan sebagai kopral....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)