home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jadi Viral, Video Kelahiran Harimau Langka Sumatera Ini Tuai Kebahagiaan di Youtube

Jumat, 01 Juli 2016 23:00 by reinasoebisono | 2831 hits
Jadi Viral, Video Kelahiran Harimau Langka Sumatera Ini Tuai Kebahagiaan di Youtube
Image source: Express.co.

DREAMERS.ID - Salah satu hewan kebanggaan Indonesia jadi pembicaraan di dunia maya, khususnya Youtube setelah sebuah video menjadi viral. Sepasang harimau Sumatera yang tergolong langka dilahirkan di Kebun Binatang London.

Sebenarnya proses kelahiran ini sudah terjadi sejak Senin lalu, namun video mengharukan ini baru menjadi pembicaraan beberapa hari terakhir. Pihak pengelola kebun binatang pun membagikan video bernuansa hitam-putih tersebut.

Seekor harimau Sumatera betina bernama Melati melahirkan anak harimau ini jadi pembicaraan karena memang sudah jadi perhatian program konservasi, termasuk di Indonesia. Melansir Kompas, kelahiran ini terjadi setelah masa kehamilan selama 108 hari.


Image source: zsl.com

 Bayi harimau pertama lahir pada pukul 9.19 pagi waktu London, sedangkan bayi kedua lahir pada pukul 10.02. Kini, kandang harimau tersebut dipasangi kamera pengawas bernama cubcam untuk memantau kondisi induk, pejantan dan anak-anaknya selama 24 jam tanpa mengganggu hewan langka tersebut.

Baca juga: Duh, Pelajar di Riau Bertemu Harimau Saat Perjalanan Berangkat Ke Sekolah!

"Kami sangat berbahagia dengan kelahiran ini, dan bagaimana melihat Melati merespons kedua anaknya," kata Assistant Curator of Mammals, Teague Stubbington.

Uniknya, tidak hanya petugas yang memantau induk dan anak harimau, namun sang pejantan juga setia menjaga keluarga kecilnya tanpa kenal lelah. Program pengawasan non-stop ini juga untuk memantau kondisi betina agar bisa hamil lagi secepatnya.

"Salah satu dari kami selalu bertugas untuk mengamati perkembangan kedua harimau kecil itu sepanjang malam. Harimau jantan, bapak dari kedua hewan ini, Jae Jae ternyata juga melakukan hal yang sama," kata dia lagi. 

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : nanda18
Cast : #Jungkookbts#Taehyung#Bts#SehunExo#sujeong#lovelyz#Fc#BTOB#Minhyuk

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)