home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Raih 'Decade Awards', Justin Timberlake Bagi Kunci Sukses Dalam Hidup

Senin, 01 Agustus 2016 23:00 by octafs | 844 hits
Raih 'Decade Awards', Justin Timberlake Bagi Kunci Sukses Dalam Hidup
Image source: intouchweek

DREAMERS.ID - Selama sepuluh tahun sudah Justin Timberlake hadir di industri musik di Amerika maupun dunia. Bintang yang sangat bertalenta ini pun kembali menyabet penghargaan Decade Awards di Teen Choice Awards 2016.

Penghargaan ini tentu saja sebagai hasil dari kerja kerasnya di dunia hiburan. Mantan pebasket LA Lakers, Kobe Bryant mengambil alih panggung untuk mempersilahkan Justin dengan memberinya penghargaan tersebut. Bersamaan dengan pengumuman itu pun diputar video perjalanan karirnya selama sepuluh tahun mulai dari musik hingga film.

Penyanyi yang kini sudah menjadi seorang ayah itu pun membagikan kunci sukses dalam hidupnya kepada penonton yang mayoritas remaja tersebut. Ia memberikannya agar remaja saat ini terinspirasi.

“Wow. Terima kasih. Hey guys, ini Kobe Bryant. Ini adalah satu-satunya waktu aku lebih tinggi dari kalian. Terima kasih Teen Choice. Sebagai mantan remaja beberapa waktu lalu yang membuat beberapa pilihan selama hidup, aku disini untuk memberi tahu kalian tentang pilihanmu dan masalah pilihanmu”, ujarnya diikuti dengan betapa bangganya ia dilahirkan di Tennessee dan dibesarkan di keluarga yang menghormati orang lain dari karakternya bukan karena jabatan, status, ataupun ras.

Baca juga: Jungkook dan Justin Timberlake Merilis 3D versi Remix

Justin juga mengatakan agar jangan belajar darinya tetapi dari orang-orang yang jauh sebelumnya. Ia memberi contoh spesifik yaitu Muhammad Ali.  Selain itu ia juga mempertegasnya dengan 3 kutipan untuk mendukung pembicaraannya.

“Jangan menghitung hari tapi biarkan hari berhitung”, ujarnya sekaligus menambahkan bahwa jangan berpikir tentang apa yang kamu lakukan tidak terhitung.

Kutipan kedua, “Pelayanan kepada orang lain adalah biaya sewa untuk ruanganmu di bumi”. Kutipan yang terakhir berbunyi, “Tidak mungkin hanyalah sebuah kata besar yang diucapkan oleh orang kecil yang merasa lebih mudah untuk hidup di dunia mereka daripada mengeksplor kekuatan yang mereka miliki untuk merubahnya. Tidak mungkin bukanlah fakta. Itu adalah opini. Tidak mungkin bukanlah pernyataan. Itu adalah keberanian. Tidak mungkin adalah potensi. Tidak mungkin bersifat sementara. Kemustahilan itu tidak ada”, ujarnya.

(oct)

Komentar
  • HOT !
    TVXQ akhirnya kembali menggelar konser di Indonesia setelah lima tahun, lewat 2024 TVXQ! CONCERT [20&2] IN JAKARTA pada Sabtu, 20 April 2024 pukul 3 sore WIB di ICE BSD City Hall 5....
  • HOT !
    Pada Senin (15/4), agensi Park Bo Ram, XANADU Entertainment mengumumkan hasil otopsi sang artis, yang dinyatakan meninggal dunia pada 12 April lalu....
  • HOT !
    Kematian mendadak Park Bo Ram telah menimbulkan kesedihan yang mendalam. Penyanyi itu meninggal pada 11 April di usianya yang masih sangat muda, 30 tahun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)