home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dipercepat, Korsel Umumkan Siap Bentuk Unit Khusus 'Pemenggal' Presiden Korut

Jumat, 06 Januari 2017 23:00 by tyassss | 3139 hits
Dipercepat, Korsel Umumkan Siap Bentuk Unit Khusus 'Pemenggal' Presiden Korut
Image source: news.sky.com

DREAMERS.ID - Pembentukan 'unit pemenggalan' Korea Selatan yang misi utamanya melumpuhkan Korea Utara dengan menghabisi para pejabat tingginya dilaporkan akan dipercepat. Unit itu sendiri akan disiagakan jika terjadi perang melawan Korea Utara terutama sang pemimpin, Kim Jong Un.

Seperti dilansir dari Detik yang mengutip media Australia, Jumat (06/01), unit pemenggalan bertugas menghabisi Kim Jong Un dan pejabat tinggi Korut lainnya dengan menggunakan rudal serta taktik perang lainnya. Awalnya, program yang secara resmi bernama 'Pembalasan dan Penghukuman Besar-besaran Korea' ini dijadwalkan akan dimulai tahun 2019.

Namun seperti dilaporkan New York Times, otoritas Korsel mempercepat pembentukan unit itu, menjadi dua tahun lebih awal yaitu pada akhir tahun ini. Alasan dari keputusan percepatan ini adalah karena Kim Jong Un terus melontarkan berbagai ancaman kepada Korsel salah satunya tentang bom nuklir. Kementerian Pertahanan Korsel sudah mengkonfirmasi terkait percepatan peluncuruan unit khusus ini.

Baca juga: Bakal ‘Lawan’ Negaranya Sendiri, Ini 3 Pemain Timnas Korsel yang Kata STY Paling Berbahaya

Jika konflik atau perang antara Korsel dan Korut terjadi, maka di bawah program unit khusus, rudal jelajah akan diluncurkan sesuai kepada sasaran yaitu lokasi berkumpulnya Kim Jong Un dengan pejabat-pejabat seniornya. 

Sementara itu, dalam pidato Tahun Baru, Kim Jong Un mengklaim Korut sedang dalam tahap akhir mengembangkan rudal balistik antar benua, yang mampu menjangkau wilayah AS. Media The Independent melaporkan, Korut juga memiliki unit pembunuh sendiri untuk menghabisi pejabat pemerintahan dan militer Korsel.

(tys/detik)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)