home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Super Padat, Raja Salman Sempatkan ke Brunei Darussalam Sebelum Liburan di Bali

Sabtu, 04 Maret 2017 12:25 by reinasoebisono | 1804 hits
Super Padat, Raja Salman Sempatkan ke Brunei Darussalam Sebelum Liburan di Bali
Image source: Tribunnews

DREAMERS.ID - Dilepas oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla, Raja Salman ternyata melakukan lawatan terlebih dulu ke negeri tetangga, Brunei Darussalam. Agenda ini pun sangat singkat dan padat karena direncanakan raja sudah berada di Bali Sabtu sore ini juga.

Rombongan Raja Arab Saudi itu bersama dengan para pangeran yang jumlahnya belasan tiba di Bandara Halim Perdanakusuma sekitar pukul 09.00. Didampingi oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla, sang raja juga diantar oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.

Sebelumnya, melansir Liputan6, Wapres Jusuf Kalla rapat terlebih dahulu dengan 16 pangeran di bandara. Pertemuan sebelum bertolak ke Brunei itu dikatakan untuk menindaklanjuti apa yang telah dibicarakan antar wapres dan raja di Hotel Raffles tadi malam.

Baca juga: Cek Fakta Atau Hoax! Kabar Raja Salman Meninggal Dunia

"Sebagai bukti keseriusan Arab Saudi untuk merealisasikan kerja sama yang telah dicapai," pungkas Juru bicara Wakil Presiden Jusuf Kalla, Husain Abdullah.

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud dijadwalkan mendarat di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, pada Sabtu ini juga pukul 17.45 dari Bandar Seri Begawan Brunei Darussalam. Namun tak diketahui isi agenda lawatan raja ke Brunei.

Lebih lanjut, Raja Salman beserta rombongan yang jumlahnya sekitar 1.500 orang akan berlibur di Bali hingga 9 Maret mendatang. Sejumlah pengamanan yang bergabung dengan para pecalang Bali pun siap mengamankan kegiatan liburan keluarga tersebut.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Maisaveron
Cast : Jimelsa Anatasha (OC) , Nam Joo Hyuk = Alvaro Gomer Jianheeng, All Member Infinite, Kim Mi Ra

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)