home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mobil Tertabrak Hingga Terseret Kereta Api di Jateng, 4 Orang Tewas

Sabtu, 20 Mei 2017 17:40 by tyassss | 2115 hits
Mobil Tertabrak Hingga Terseret Kereta Api di Jateng, 4 Orang Tewas
Image source: tribunnews (Facebook/Aliftya Dea)

DREAMERS.ID - Kecelakaan berujung maut antara Kereta Api dan sebuah mobil terjadi di sekitar Stasiun Sedadi, Grobogan, Jawa Tengah, pada Sabtu (20/5). Mobil sempat terseret kereta api dan terbakar hingga menyebabkan 4 orang penumpangnya tewas.

Humas PT KAI Daop 4 Semarang Edy Koeswoyo menyebut peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.35 WIB. "Jam 10.35 WIB, KA Argo Bromo Anggrek relasi Surabaya-Gambir ditemper mobil Avanza," kata nya, mengutip Detik.

Kecelakaan bermula ketika mobil bernomor polisi B 1937 UZQ itu menyebrang secara tiba-tiba di perlintasan sebidang, sekitar 300 meter dari stasiun. Masinis tak mampu menghentikan kereta dan akhirnya kereta menabrak mobil tersebut.

"Mobil terseret 500 meter sampai di emplasemen Stasiun Sedadi," ujar Edy.  Mobil yang terseret itu juga sempat terbakar, sehingga empat penumpang yang ada di dalam mobil tidak bisa diselamatkan hingga meninggal dunia.

Edy mengatakan bahwa dalam proses evakuasi, badan mobil harus dipotong untuk menuntaskan evakuasi. Korban yang meninggal yaitu Agus Bambang (60) warga Dinar Mas Semarang, Agus Abdullah (54) warga Ketileng Semarang, Ihsan Ngadikan (58) warga Dinar Mas Semarang, dan Bahtiar (30) warga Dinar Mas Semarang. 

Baca juga: Anehnya Penjelasan dan Ekspresi Sopir Truk Usia 18 Tahun Pelaku Tabrakan Beruntun di GT Halim

Berikut adalah video sesaat setelah kejadian yang sempat diabadikan:

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)