home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mengapa Rizieq Shihab Bisa Jadi Tersangka Meski Belum Pernah Diperiksa?

Selasa, 30 Mei 2017 10:40 by reinasoebisono | 947 hits
Mengapa Rizieq Shihab Bisa Jadi Tersangka Meski Belum Pernah Diperiksa?
Image source: Viva

DREAMERS.ID - Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab resmi ditetapkan menjadi tersangka oleh pihak kepolisian terkait kasus dugaan pornografi berupa chat sex yang juga menjerat seorang wanita bernama Firza Husein.

Penetapan ini dilakukan meski pria yang dipanggil Habib Rizieq itu belum pernah menjalani pemeriksaan untuk kasus ini. Dirinya diketahui sudah pergi ke Arab Saudi dengan alasan beribadah Umrah dan menyelesaikan studi di Malaysia.

Sebelumnya, Habib Rizieq juga kerap mangkir dari panggilan polisi untuk diperiksa dan dimintai keterangan. Lalu bagaimana prosesnya Habib Rizieq bisa dijadikan tersangka? Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono pun menganalogikan hal ini seperti pelaku pembunuhan.

Baca juga: Kejanggalan Bentrok Polisi di Tol dengan Simpatisan Habib Rizieq Versi FPI

"Ya bisa (jadi tersangka). Misalnya pembunuh. Belum pernah diperiksa tapi bukti semua ada, bisa jadi tersangka toh?" tutur Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (29/5).

Untuk kasus Rizieq Shihab sendiri, penyidik meningkatkan statusnya dari saksi menjadi tersangka atas dasar temuan alat bukti yang ada. Dua alat bukti yang memenuhi adalah percakapan melalui WhatsApp dan ponsel yang diduga milik Rizieq Shihab.

"Tentunya sudah ditetapkan oleh penyidik ya (alat bukti). Ada chat, handphone, dan sebagainya. Penyidik sudah menyiapkan," jelas Argo mengutip Liputan6.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa mengatakan pada hari Kamis ini bahwa mereka telah mendakwa mantan Presiden Moon Jae in atas tuduhan penyuapan sehubungan dengan tuduhan memfasilitasi pekerjaan mantan menantunya di sebuah maskapai penerbangan....
  • HOT !
    Korea Utara menembakkan beberapa rudal balistik ke laut pada hari Senin, kata militer Korea Selatan, beberapa jam setelah pasukan Korea Selatan dan AS memulai latihan gabungan tahunan mereka yang besar, yang dipandang Korea Utara sebagai latihan invasi....
  • HOT !
    Pudding, seekor anjing yang ditinggalkan sendirian setelah kehilangan sembilan anggota keluarga dalam kecelakaan pesawat penumpang Jeju Air, mengunjungi altar peringatan bersama yang didirikan di depan Balai Kota Seoul pada Minggu (5/1)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : starleen14
Cast : Sungjong Infinite & Ha yi (You)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)