home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Anak Perdana Menteri Ini Terjerat Kasus Korupsi karena 'Font' Microsoft Word

Jumat, 14 Juli 2017 12:00 by reinasoebisono | 1640 hits
Anak Perdana Menteri Ini Terjerat Kasus Korupsi karena 'Font' Microsoft Word
Image source: newsweek.com

DREAMERS.ID - Sebuah kesalahan kecil yang dianggap konyol bisa berdampak begitu besar bahkan menjerat seseorang ke ranah hukum. Seperti yang terjadi pada anak Perdana Menteri Nawaz Sharif dari Pakistan ini.

Anak perempuan PM Pakistan, Maryam Nawaz diperkirakan bisa jadi penyebab jatuhnya kekuasaan sang ayah karena kesalahan pemakaian font ‘Calibri’ di Microsoft Word Office. Meski terdengar konyol, kesalahan tersebut justru membuat tim investigasi memasuki dugaan kasus korupsi yang dilakukan PM Sharif beserta keluarganya.


PM Nawaz Sharif dan anaknya, Maryam Nawaz (Samaa TV)

Bermula dari tim investigasi gabungan menyelidiki dugaan pencucian uang yang dilakukan PM Nawaz Sharif berdasarkan bocoran dokumen ‘Panama Papers’. Dari dokumen tersebut, keluarga Perdana Menteri melakukan pencucian uang dengan cara menyimpan dan membeli aset di luar negeri.

Salah satu aset tersebut, melansir Suara adalah apartemen mewah Avenfield House di London, Inggris milik Maryam Nawaz yang langsung disanggahnya. Maryam pun memberikan bukti dokumen yang menyatakan dirinya hanya penyewa apartemen tersebut. Dalam dokumen tersebut, tertulis keterangan jika surat penyewa itu dibuat pada tahun 2006, dengan font Calibri.

Baca juga: Tanggapan Presiden Jokowi Terkait Ditangkapnya Menteri KKP Edhy Prabowo Oleh KPK

Padahal, font Calibri baru ada dalam pilihan Microsoft Word setahun setelahnya, yaitu tahun 2007. Karena itu Maryam Nawaz disebut berbohong dan menjadi bulan-bulanan masyarakat Pakistan yang diduga melakukan pencucian uang.

Seorang netizen bernama Musa Virk pun mengunggah screenshot percakapan dirinya dengan seseorang yang disebutnya perwakilan Microsoft. Calibri memang dibuat pada 2004, namun baru dirilis secara publik di Microsoft Office pada tahun 2007.


Ada sebagian dari mereka mengolok jika Calibri sebenarnya dibuat oleh Maryam Sharif di Pakistan pada tahun 1970. Ada pula yang berkelakar jika kata Calibri kini menjadi lebih populer dicari dalam search engine Pakistan dibandingkan konten pornografi.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)