home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Uniknya Cara Singapura Awasi dan 'Hukum' Para Pemboros Air

Minggu, 18 Maret 2018 16:42 by reinasoebisono | 2028 hits
Uniknya Cara Singapura Awasi dan 'Hukum' Para Pemboros Air
Image source: Kompas

DREAMERS.ID - Singapura kembali melakukan inovasi dalam dunia teknologi dan digital. Dan kali ini, dihubungkan dengan alam, khususnya air yang merupakan sumber kehidupan penting untuk manusia.

Seperti yang diketahui, Singapura adalan negara dengan luas pulau tidak besar sehingga dikelilingi laut. Karena itu pemborosan air sangat dihindari oleh pemerintahnya yang kini mengeluarkan alat pemantau terbaru, yaitu alat mandi pintar atau smart shower.

Melansir Kompas, warga dapat mengetahui secara langsung seberapa banyak air yang dipakai saat mandi Melalui layar kecil dalam perangkat cerdas itu. warga juga bisa memantau riwayat penggunaan air serta menetapkan langkah penghematan melalui aplikasi digital dalam ponsel.

Sebanyak 300 keluarga di daerah West Rock Bukit Batok akan mendapat alat canggih tersebut secara bertahap hingga akhir 2018 dan jadi contoh perumahan untuk nanti digunakan di seluruh Sinngapura.

Baca juga: Bandara Masa Depan! Changi Singapura Akan Bebas Paspor Mulai Tahun 2024

“Keluarga kami ingin mencoba apakah smart shower dapat membantu dalam menghemat penggunaan air sehari-hari. Air adalah sumber kehidupan karena itu kami berharap menjadi bagian dari pelestariannya,” tutur Caroline Huang, seorang warga di sana.

Menurut Huang, ia dan keluarga biasanya memghabiskan sekitar Rp 400 ribu per bulan. Dengan adanya teknologi ini, ia berharap bisa menghemat 100 ribu karena bisa mengetahui akan dan sudah menghabiskan berapa banyak air per bulannya.

"Kami ingin mempelajari hasil penggunaan alat tersebut, serta melihat apakah bisa diadopsi dalam skala lebih besar pada masa depan. Ini sekaligus mendorong para pelaku bisnis lebih berinovasi terhadap produk sanitasi yang diciptakannya,” kata Direktur Pasokan Air PUB Ridzuan Ismail.

Dan untuk ke depannya, selain bisa mendapat hasil banyak air dan tarif yang digunakan per bulannya, bukan tidak mungkin akan ada peraturan dan hukuman lanjutan untuk mereka yang ketahuan boros air.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)