home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

'Tandingan' Kubu Pendukung Jokowi dan #2019GantiPresiden Bertebaran di Jalur Mudik

Minggu, 10 Juni 2018 11:04 by reinasoebisono | 9672 hits
'Tandingan' Kubu Pendukung Jokowi dan #2019GantiPresiden Bertebaran di Jalur Mudik
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Presiden Jokowi belakangan sering dikaitkan dan ‘diserang’ oleh kampanye kata-kata #2019GantiPresiden yang dideklarasikan oleh Mardani Ali Sera. Kampanye ini pun berlanjut ke kegiatan pulang ke kampung halaman atau mudik Lebaran kali ini.

Melansir Detik, Mardani mengajak pendukung gerakan #2019GantiPresiden untuk membunyikan klakson tiga kali saat mudik Lebaran sebagai tanda setuju atas aksi tersebut.

Terlihat dari unggahannya via Twitter @MardaniAliSera yang memperlihatkan dua spanduk di jalan yang bertuliskan ’yang setuju ganti presiden klakson 3x'. Dia berharap klakson-klakson tersebut bisa menjadi fenomena, seperti klakson telolet.

"Ini ide kreatif kawan-kawan sebagai bagian dari upaya menarik perhatian publik bahwa gerakan ini didukung dengan cara kreatif," ungkap Mardani.

Baca juga: Minat Berburu Flash Sale dan Diskon Tiket Mudik KAI? Cek Dulu Info Memesannya!

Namun melansir Detik, nampaknya ada aksi tandingan untuk spanduk-spanduk tersebut. Karena kini muncul spanduk bertuliskan 'Jalan Tol Pak Jokowi'. Tampak spanduk disebar ke berbagai daerah, khususnya jalan tol untuk arus mudik lebaran. 

“Selamat hari raya Idul Fitri 1439 H. Pendukung #2019GantiPresiden, Anda sedang melewati jalan Tol Pak Jokowi”

Salah satu jalanan yang memasang spanduk tersebut diketahui berada di daerah Semarang, Jawa Tengah. Spanduk berada di antara spanduk iklan lainnya. AVP Corporate Communication PT Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan, pihaknya akan melakukan pengecekan terhadap adanya spanduk tersebut di jalan tol.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kalau di Indonesia ada pensi alias pentas seni, di Korea juga ada musim festival universitas atau sekolah yang biasanya Ketika memasuki musim panas....
  • HOT !
    Mahkamah Konstitusi dengan suara bulat menguatkan pemakzulan Presiden Yoon Suk Yeol pada hari Jumat (4/4), memberhentikannya dari jabatannya karena penerapan darurat militer yang bersifat sementara pada bulan Desember....
  • HOT !
    Presiden Yoon Suk Yeol secara resmi ditahan oleh tim penyelidikan gabungan Kantor Investigasi Korupsi untuk Pejabat Tinggi (CIO) pada Rabu (15/1) pukul 10:33 pagi KST....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : ismomos
Cast : Junho 2PM & Min Miss A

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)