home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini Penyebab Anak Muda Kekinian Nampak Lebih 'Tua' Sebelum Waktunya

Jumat, 10 Agustus 2018 10:12 by evelin04 | 1534 hits
Ini Penyebab Anak Muda Kekinian Nampak Lebih 'Tua' Sebelum Waktunya
Image source: Istimewa

DREAMERS.ID - Terlihat tua sebelum waktunya memang menjadi hal yang ditakuti di kalangan wanita. Ketika masih muda mungkin kita akan menggunakan perawatan skin care yang baik untuk menghindari penuaan dini.

Akan tetapi, terlepas dari itu, kebiasaan-kebiasaan buruk yang tidak kita sadari juga dapat memicu sesorang terlihat lebih tua. Mulai dari makanan dan minuman yang dikonsumsi hingga aktivitas yang dilakukan di luar ruangan.

Dilansir dari Kompas, menurut Dermatolog Dr. Debra Jaliman, mengungkapkan setidaknya ada enam hal yang membuat seseorang akan cepat tua.

1. Pola makan

Menurut Jaliman, terlalu banyak konsumsi gula dapat memberikan efek negatif pada kulit dari waktu ke waktu. "Gula akan mengikat kolagen dan mengeraskannya, sehingga membuat kulit lebih cepat mengalami penuaan," ujarnya.

2. Terlalu banyak alcohol

Alkohol dapat membuat kulit dehidrasi dan memperbesar pembuluh darah di kulit. Sehingga kulit tampak memerah. Kondisi kulit yang dehidrasi akan tampak lebih tua. Selain itu, rosacea atau ruam wajah akan lebih parah.

3. Sarung bantal

Baca juga: Bukan Lagi Lip Balm, Beralih ke Lip Mask Agar Bibir Terawat Anti Pecah-pecah

Kulit beregenerasi setiap malamnya. Jadi, penting bagi kita untuk memiliki tidur yang berkualitas. Jaliman menyarankan penggunaan bantal satin, sehingga kulit tidak tergesek sarung bantal. Hal ini, ungkapnya, bisa mengarah pada munculnya kerutan di wajah ketika kita menengok kanan dan kiri di malam hari.

4. Berjemur

Jika kamu suka berjemur, gunakan tabir surya sepanjang waktu.  Kerusakan kulit yang ditimbulkan sinar matahari bersifat kumulatif. Bahkan paparan hanya selama 10 menit saja bisa menimbulkan dampak berkepanjangan yang memunculkan masalah besar dan penuaan kulit berlangsung lebih cepat. Pastikan penggunan tabir surya yang tepat di seluruh tubuh yang mampu melindungi kulit dari sinar UVA (yang masuk ke dalam pori-pori kulit) dan UVB (yang membakar kulit).

5. Merokok

Merokok sama sekali tak memiliki efek baik, termasuk bagi kulit. "Penting untuk menghindari asap rokok karena merokok bisa menurunkan suplai darah ke kulit dan menyebabkan kerutan pada wajah secara umum," tutur Jaliman.

6. Polusi udara

Polusi udara dapat merusak kulit kita. Itulah mengapa, terlalu banyak paparan polusi memiliki dampak buruk. Jaliman menyarankan untuk melakukn eksfoliasi kulit setiap malam menggunakan kain basah untuk menghilangkan kotoran dan sel kulit mati. Kita juga disarankan untuk menggunakan produk perawatan kulit yang kaya antioksidan. Antioksidan mampu memerangi radikal bebas dari agresor lingkungan, seperti polusi.

(evln)

Komentar
  • HOT !
    Rexona meluncurkan inovasi terbarunya, Rexona Vitamin+Bright yang tidak hanya memberikan perlindungan terbaik dari keringat ataupun bau badan sekaligus mencerahkan kulit ketiak, namun juga mendukung perempuan Indonesia untuk terus bergerak aktif penuh percaya diri....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 telah sukses digelar! Sebuah ajang audisi untuk mencari DJ (Dreamers Jockey) atau penyiar radio ini berlangsung di Boxies 123 Mall, Bogor pada 9 Maret lalu....
  • HOT !
    Pada 18 Februari lalu, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)