home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jangan Lakukan Hal Spele Ini di Lingkungan MRT Agar Tidak Didenda Rp 500 Ribu

Kamis, 27 Juni 2019 12:52 by reinasoebisono | 1116 hits
Jangan Lakukan Hal Spele Ini di Lingkungan MRT Agar Tidak Didenda Rp 500 Ribu
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Perkembangan transportasi massal baru di ibu kota yaitu MRT berkembang pesat, melihat antusias masyarakat yang teriblang cukup besar. Terlebih di musim libur seperti sekarang, penumpang MRT pun melonjak drastis.

Tak sedikit pula yang menjajal MRT bukan sekedar mempergunakannya sebagai transportasi, namun bertujuan untuk ‘berwisata’ dengan naik MRT ini. Namun pihak MRT terus memberikan edukasi dan himbauan kepada para penumpang agar tercipta suasana nyaman satu sama lain.

Salah satunya adalah informasi denda sebesar Rp 500 ribu bagi penumpang yang duduk di lantai area stasiun MRT dan dibenarkan oleh Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta Muhammad Effendi.

Baca juga: Catat, TransJakarta dan MRT Hanya Jalan Sampai Jam 8 Malam Mulai Hari Ini

“Karena terus terang kita juga dapat komplain dari penumpang bahwa banyak pengunjung yang duduk saat libur kemarin. Mereka sempat ditegur kemudian berdiri tapi duduk lagi. Makanya kita kasih aturan itu," ujarnya.

Peraturan yang telah berlaku sejak 9 Juni 2019 itu dibuat agar pengunjung bisa tertib dan tidak mengganggu penumpang lain. Sebelumnya, MRT juga telah membuat aturan larangan makan di area stasiun MRT dengan denda yang sama, sebesar RP 500 ribu.

"Saya tadi siang dari Lebak Bulus ke Bundaran HI saya temukan ada 3 ibu-ibu itu anaknya masih makan ngemil dan minum. Saya tegur dengan sopan. Kadang orang Indonesia harus agak keras dalam edukasi. Saya bilang ke ibu-ibu itu kalau tidak diikuti harus denda Rp 500 ribu," tambahnya.

Tidak hanya itu, MRT juga memberlakukan denda yang sama bagi pengunjung yang melakukan pengrusakan dan hal-hal yang mengganggu kepentingan umum. Seperti salah satunya menekan tombol alarm tanda bahaya.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : thacesc
Cast : Jonghyun

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)