home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Miris, Pendiri Forever 21 Asal Korea Selatan Ini Terancam Kehilangan Status Miliadernya

Jumat, 05 Juli 2019 18:53 by Rie127 | 1515 hits
Miris, Pendiri Forever 21 Asal Korea Selatan Ini Terancam Kehilangan Status Miliadernya
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Sudah tidak asing lagi dengan salah satu brand pakaian terkenal satu ini, namun, tahukah kamu bahwa pendiri dari brand Forever 21 merupakan pasangan suami istri yang berasal dari Korea Selatan bernama Chang Jin Sook dan Chang Do Won?

Sayangnya, pasangan ini dilaporkan sudah tidak berstatus miliarder lagi, hal ini disebabkan oleh restrukturasi bisnis dan penjualan yang menurun. Dilaporkan dari Business Insider, sekarang ini Jin Sook dan Do Won Chak memiliki masing-masing kekayaan USD 800 juta atau setara dengan  Rp 11,3 triliun (USD 1 = Rp 14.137).


Image Source: Forbes

Karena hal ini, Forbes mencatat mereka bukan lagi miliarder, walaupun harta gabungan antara Jin Sook dan Do Won masih menembus satu miliar dolar. Kekayaan tersebut telah menurun jauh dibandingkan dengan tahun 2015 ketika kekayaan mereka mencapai USD 5,9 miliar (Rp 83,4 triliun).

Baca juga: Forever 21 Akan Tutup Beberapa Toko, Pailit dan Menuju Kebangkrutan?

Menurut The Wall Street Journal, Forever 21 sedang berusaha untuk mengembalikan kondisi perusahaan agar kembali stabil. Tiga tahun setelah Chang Jin Sook dan Chang Do Won bermigrasi dari Korea Selatan, mereka mendirikan Forever 21 di Los Angeles pada tahun 1984 dengan nama awal Fashion 21.


Image Source: Drapers Online

Business Insider juga memperkirakan bahwa Forever 21 sedang terancam mengalami kebangkrutan. diketahui bahwa Forever 21 mulai menutup bisnis mereka, salah satunya di London dan juga di Tiongkok.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : nanda18
Cast : #Jungkookbts#Taehyung#Bts#SehunExo#sujeong#lovelyz#Fc#BTOB#Minhyuk

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)