home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Benarkah Gelombang Panas Lemahkan Sel Otak? Ini Kata Kemenkes!

Senin, 28 Oktober 2019 11:30 by manachemvr | 615 hits
Benarkah Gelombang Panas Lemahkan Sel Otak? Ini Kata Kemenkes!
Image source: abc

DREAMERS.ID - Belakangan ini beredar pesan singkat mengenai gelombang panas di Indonesia akibat cuaca ekstrem. Dalam pesan tersebut dijelaskan bahwa sel otak akan melemah jika terpapar gelombang panas berlebih.

Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes, dr. Achmad Yurianto memberikan tanggapan mengenai pesan yang sudah beredar tersebut. Ia mengatakan bahwa gelombang panas tidak akan secara langsung melemahkan sel otak.

Selanjutnya ia menjelaskan bahwa yang dapat mengurangi kinerja otak adalah dehidrasi atau kekurangan cairan tubuh. Hal ini dikarenakan otak memerlukan energi dalam bekerja, dan energi tersebut didapatkan dari darah. Tetapi komponen terbesar darah itu sendiri adalah air.

Maka ketika tubuh kekurangan air akan mempengaruhi jumlah darah didalam tubuh, “Sebenarnya kondisi dehidrasi yang mempengaruhi sel otak. Ini juga mempengaruhi artinya membuat kinerja sel otak menurun, bukan melemahkan sel otak,” terangnya.

Berdasarkan pernyataan tersebut, sudah dipastikan bahwa pesan berantai tersebut adalah hoax. Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga sudah membuat klarifikasi terhadap pesan tersebut. Selanjutnya BMKG juga menjelaskan bahwa Indonesia saat ini sedang dilanda suhu panas, bukannya gelombang panas.

(mnc)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)