home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jenazah Baghdadi Pimpinan ISIS yang Tewas Dibuang ke Laut

Selasa, 29 Oktober 2019 10:45 by muthiasp | 1632 hits
Jenazah Baghdadi Pimpinan ISIS yang Tewas Dibuang ke Laut
Image source: VOX

DREAMERS.ID - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump mengumumkan bahwa Pemimpin kelompok teroris Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), Abu Bakr Al-Baghdadi, tewas pada Minggu (27/10). Kini jenazahnya dikabarkan dibuang begitu saja di laut.

Dilansir dari laman CNN Indonesia, Donald Trump mengatakan bahwa Baghdadi tewas karena meledakkan diri sendiri usai terjebak dalam serangan pasukan khusus AS yang dibantu Rusia, Turki, dan Irak di barat laut Suriah.

"Dia (Baghdadi) tewas setelah berlari di bawah terowongan jalan buntu, merintih, menangis, dan menjerit sepanjang jalan," kata Trump dalam pidatonya pada Minggu (27/10). Tes DNA mengkonfirmasi bahwa benar Baghdadi yang tewas.

Baca juga: Dikonfirmasi AS, Jasad Para Pimpinan ISIS Dibuang Ke Laut: Lengkap dan Ditangani dengan Tepat

Abu Bakr Al-Baghdadi sendiri menjadi sosok pemimpin teroris yang paling dicari selama enam tahun terakhir. Sebuah sumber AFP di Pentagon menyebutkan jika jenazah Baghdadi akan dibuang ke laut, namun lokasi dan jadwal pastinya tidak disebutkan.

"Pembuangan jenazahnya dilakukan dengan lengkap dan ditangani dengan tepat," kata Ketua Kepala Staf Gabungan AS Jenderal Mark Milley seperti dikutip dari AFP, Selasa (29/10).

Lebih lanjut, Donald Trump berencana untuk merilis video dari serangan pasukan khusus Amerika tersebut. Kepala Staf Gabungan AS, Mark Milley, juga mengonfirmasi bahwa timnya mengantongi video gempuran tersebut. Namun, rekaman itu masih harus dipilah terlebih dulu.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)