home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mengintip Persiapan Penjemputan WNI di Wuhan, Pesawatnya Punya Teknologi Khusus!

Sabtu, 01 Februari 2020 17:00 by reinasoebisono | 2207 hits
Mengintip Persiapan Penjemputan WNI di Wuhan, Pesawatnya Punya Teknologi Khusus!
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Sebanyak 42 orang dipilih masuk ke dalam tim pemulangan warga negara Indonesia atau WNI yang berada di Wuhan, Hubei, Tiongook dalam rangka evakuasi di tengah wabah virus corona.

Pada Sabtu (1/2), Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan pesawat yang akan menjemput juga dilengkap beberapa perlengkapan medis yang disiapkan untuk kebutuhan, via Detik.

Di antaranya adalah masker dan surgical unit di mana peralatan ini akan diterima langsung oleh pemerintah RRT melalui Hubei Charity Foundation. Dalam konferensi tersebut, Menlu Retno turut didampingi oleh Panglima TNI Hadi Tjahjanto dan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.

Tim evakuasi ini sendiri terdiri dari TNI, Kemlu, Kemenkes dan kru Batik Air sebagai maskapai penjemput. Menlu Retno turut memastikan jika keseluruhan tim dalam kondisi sehat.

Baca juga: Super Junior Tutup Tur Konser SUPER SHOW SPIN-OFF : Halftime di Jakarta dengan Panggung Spektakuler

Pesawat pun telah lepas landas dan penjemputan ini atas dasar instruksi Presiden Jokowi. Nantinya, 245 WNI yang dievakuasi akan dikarantina dulu selama 14 hari di Natuna, Kepulauan Riau (Kepri) sebelum dikembalikan ke rumah masing-masing.

Sebelumnya, sudah ada lima orang tim advance yang berangkat ke Wuhan dan nantinya akan turut pulang ke Indonesia. Pesawat yang menampung untuk mengevakuasi adalah pesawat Airbus A330-300 milik Batik Air.

Pesawat tersebut, dikatakan oleh CEO Batik Air Edward Sirait memiliki Hepa Cabin Air Filter yang terpasang dan diklaim bisa menghalau atau bahkan mematikan virus corona.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Jo_Chika
Cast : Jo Chika, Jo Cella, Park DoJoon, Lisa ASTRO(MoonBin, Cha Eunwoo), GOT7(Junior), Apink(Namjoo) Yuju,

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)