home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bikin Merinding, Salam Terakhir dari Burger King untuk McDonalds yang Tutup Gerai Ini Simpan Pesan Tersembunyi

Jumat, 07 Februari 2020 16:00 by reinasoebisono | 16885 hits
Bikin Merinding, Salam Terakhir dari Burger King untuk McDonalds yang Tutup Gerai Ini Simpan Pesan Tersembunyi
Image source: Liputan6

DREAMERS.ID - Persaingan, apalagi antar merek kadang kerap saling sindir atau bahkan saling menjatuhkan demi menggaet pelanggan lebih banyak. Namun ada yang berbeda dari hubungan rivalitas di Akihabara, Tokyo, Jepang satu ini antara McDonald’s dan Burger King. Namun benarkah seperti itu?

Dilansir dari CNN via Liputan6, McDonald’s di Akihabara akhirnya tutup dan mereka pun memasang poster salam perpisahan pada konsumen mereka. Tak lama pada Kamis (6/2) kemarin, Burger King memasang poster balasan yang sontak jadi perbincangan netizen.

"Terima kasih atas 22 tahun yang bahagia ... Saingan yang terhormat, dan teman yang mencintai Akihabara, kami tampil sebaik mungkin karena berada di dekat Anda," tulis poster itu. "Tanpa kamu di sini, McDonald's, memikirkan masa depan membuat kita sedih. Sangat egois bagi kita untuk mengatakan ini, tapi tolong semuanya, pergi ke McDonald's hari ini,"

Terkesan manis ya? Namun nampaknya ada pesan tersembunyi yang disampaikan di poster Burger King. Karena pengguna Twitter dengan cepat menemukan anagram yang diselipkan dalam pesan perpisahan itu.

Jika tiap karakter pertama dari setiap kalimat horizontal yang ditulis Burger King itu dibaca secara vertikal, akan menyatakan ‘watashi tachi no kachi’ yang artinya Burger King mengungkapkan ‘kami menang’ dalam bahasa Jepang.

Baca juga: BTS Meal Bantu Naikkan Penjualan McDonald’s Hingga 41 Persen

Hal ini memang mudah ditemukan karena kalimat Jepang umumnya dibaca dari atas ke bawah. Namun pesan Burger King ini telah mengikuti aturan penulisan dalam Bahasa Inggris, dibaca dari kiri ke kanan.

"Saya melihat komentar itu dengan berpikir bahwa itu adalah pesan yang mengharukan, tetapi ketika saya membaca kalimat itu secara vertikal, saya merinding," komentar pengguna Twitter @BA_RenKun.

Setelah melalui kritikan bahkan protes keras lantaran memasang poster tersebut, Burger King pun mengganti postr dengan yang baru. Namun pesan tersembunyi kali ini berbeda. Pesan tersembunyi itu, jika kembali dibaca secara vertikal akan berbunyi ‘wasurenai yo’ yang artinya ‘Kami tidak akan melupakan Anda.

Gimana menurut kamu, Dreamers?

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa mengatakan pada hari Kamis ini bahwa mereka telah mendakwa mantan Presiden Moon Jae in atas tuduhan penyuapan sehubungan dengan tuduhan memfasilitasi pekerjaan mantan menantunya di sebuah maskapai penerbangan....
  • HOT !
    Korea Utara menembakkan beberapa rudal balistik ke laut pada hari Senin, kata militer Korea Selatan, beberapa jam setelah pasukan Korea Selatan dan AS memulai latihan gabungan tahunan mereka yang besar, yang dipandang Korea Utara sebagai latihan invasi....
  • HOT !
    Pudding, seekor anjing yang ditinggalkan sendirian setelah kehilangan sembilan anggota keluarga dalam kecelakaan pesawat penumpang Jeju Air, mengunjungi altar peringatan bersama yang didirikan di depan Balai Kota Seoul pada Minggu (5/1)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : starleen14
Cast : Sungjong Infinite & Ha yi (You)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)