home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Alarm Bermelodi Lebih Ampuh Agar Bangun Dalam Keadaan Lebih Segar

Rabu, 04 Maret 2020 13:02 by Rie127 | 807 hits
Alarm Bermelodi Lebih Ampuh Agar Bangun Dalam Keadaan Lebih Segar
Image Source: NCT Daily

DREAMERS.ID - Bagi sebagian orang, alarm merupakan suatu hal yang penting terutama bagi mereka yang sulit untuk bangun pagi. Namun, kini orang-orang lebih memilih menggunakan handphone untuk memasang alarm dengan lagu dibandingkan dengan jam weker.

Biasanya orang-orang lebih memilih untuk menggunakan lagu upbeat dibandingkan lagu ballad yang dianggap malah akan membuat tidur semakin nyenyak.

Namun berdasarkan studi yang dilakukan oleh Royal Melbourne Institute of Technology alarm dengan suara yang bermelodi dapat membuat orang-orang bangun dalam keadaan yang segar.

Hal ini dikarenakan suara-suara yang terkesan mengejutkan dan keras dapat menyebabkan pusing saat bangun tidur atau yang biasanya disebut dengan ‘sleep inertia’.

“Kita pikir suara 'beep beep beep' yang keras bisa merusak atau membuat bingung otak kita ketika bangun tapi suara yang lebih melodik seperti (lagu) Beach Boys 'Good Vibrations' atau The Cure 'Close to Me' bisa membantu kita bertransisi ke tahap bangun dengan lebih efektif”. kata co-author studi Adrian Dyer dikutip dari Wolipop.

Ia kemudian melanjutkan bahwa efek pusing yang dialami setelah bangun tidur akibat alarm yang terlalu keras dapat bertahan selama 30 menit kedepan, namun beberapa kejadian melaporkan bahwa keadaan tersebut dapat dialami sampai 2 hingga 4 jam kedepan.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)