home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Speedboat Tim Survei Kedatangan Raja-Ratu Belanda Kecelakaan, Begini Kronologi dan Detail Korban Tewas

Selasa, 10 Maret 2020 10:43 by reinasoebisono | 968 hits
Speedboat Tim Survei Kedatangan Raja-Ratu Belanda Kecelakaan, Begini Kronologi dan Detail Korban Tewas
Image source: Tribunnews

DREAMERS.ID - Pihak TNI angkat bicara soal detail kecelakaan speedboat yang berisikan anggota Paspampres yang bertugas sebagai tim persiapan dan survei untuk kedatangan Raja Belanda Willem Alexander dan Ratu Maxima.

Kepala Penerangan Kodam XII/Tanjungpura Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe menjelaskan kecelakaan air yang menewaskan Dandim 1011/Kuala Kapuas Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono akibat tabrakan speedboat TNI AD KMC RBB Den Bekang XII Tpr dengan longboat L300 milik Dinas Kehutanan.

"Dari arah yang berlawanan, Mas, satu berangkat (L300), yang satu kembali (KMC RBB)," ujar Fahmi via laman Kompas.

Speedboat rombongan Pasmpampres tersebut bertugas mengecek Taman Nasional Sebangau yang adalah persiapan jelang kedatangan Raja-Ratu Belanda. Selesai pengecekan, mereka langsung kembali menuju Pelabuhan Kereng Bangkirai.

Sayangnya, ketika dalam perjalanan, perahu rombongan Paspampres itu tabrakan dengan perahu L3000 yang membawa logistik menuju Tmaan Sebangau sehingga tabrakan pun tak terhindarkan. Faktor kecelakaan terjadi karena ruang sungai yang sempit.

Hingga berita ini ditulis, seluruh korban kecelakaan speedboat tersebut telah ditemukan dengan total ada tujuh korban meninggal akibat kecelakaan itu.

"Betul sekali, tujuh orang (meninggal dunia)," kata Kabid Humas Polda Kalteng Kombes Hendra Rochmawan. "Sudah ditemukan semua,"

Berikut ini data korban meninggal dunia kecelakaan tersebut:

1. Letkol Kav. Bambang Kristianto (Dandim 1011 Klk) (41 tahun)
2. Abdi Darmansyah (Kepala Resort Mangkok TNS) (36 tahun)
3. Mutiara (Tekon TNS) (26 tahun)
4. Tyas Novianti (Tekon TNS) (25 tahun)
5. Ibnu Yudistira Hendrawan (Tekon TNS) (26 tahun)
6. Umroatus Sholikhah (Wiraswasta) (25 tahun)
7. Mansyah (Manggala Agni TNS) (27 tahun)

"Jadi dari kapal speedboat TNI itu 19 orang, kemudian yang speedboat Kehutanan itu 8 orang, jadi totalnya 27 (penumpang). Dari 27 itu meninggalnya 7, yang selamat 20," ujar Hendra.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)