home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

My Unfamiliar Family: Mencari Kembali Kehangatan Keluarga yang Sudah Lama Hilang

Senin, 08 Juni 2020 09:30 by muthiasp | 3056 hits
My Unfamiliar Family: Mencari Kembali Kehangatan Keluarga yang Sudah Lama Hilang
Image source: tvN

DREAMERS.ID - tvN kembali menghadirkan drama bertema keluarga dengan judul My Unfamiliar Family. Drama ini dibintangi oleh Chu Ja Hyun, Kim Tae Hoon, Han Ye Ri, Shin Jae Ha, Kim Ji Suk, serta aktor senior Jung Jin Young dan Won Mi Kyung.

Sesuai judulnya, drama ini menceritakan tentang keluarga yang terasa asing bagi anggota keluarganya sendiri. Cerita di mulai dari sang ibu, Lee Jin Sook (Won Mi Kyung), yang sudah mengambil keputusan untuk "lulus" dari pernikahan dan berpisah dengan suami, Kim Sang Sik (Jung Jin Young). Bukan bercerai, tapi "lulus" dari pernikahan.

Mereka tinggal dengan anak bungsu, Kim Ji Woo (Shin Jae Ha). Sementara dua anak perempuannya, Kim Eun Joo (Chu Ja Hyun) sudah menikah, dan Kim Eun Hee (Han Ye Ri) memilih tinggal sendiri. Eun Joo dan Eun Hee bermusuhan selama lima tahun dan tidak berkomunikasi sama sekali, serta memiliki masalahnya masing-masing.

Eun Joo tidak bahagia dengan pernikahannya. Ia dan sang suami tidur di kamar terpisah, dan terpaksa menyerah memiliki anak. Eun Hee menjadi korban perselingkuhan saat sudah 9 tahun berpacaran dan berencana menikah. Satu hari, Eun Hee meditasi dan bisa melepas trauma serta masalah inti dalam hidupnya.

Eun Hee pun memulai hubungan lagi dengan Eun Joo, dan Park Chan Hyuk (Kim Ji Suk), teman yang juga dimusuhinya selama 5 tahun karena menutupi perselingkuhan mantan pacarnya. Tapi saat itu, ia tergoda dengan Wakil Direktur di kantornya yang memiliki kesamaan dengan dirinya.

Baca juga: Semakin Keren di Golden Spoon, Tonton 5 Drama Korea Lee Jong Won Ini

Masalah yang paling urgent di keluarganya adalah hubungan ayah dan ibu. Ayah tidak terima Ibu ingin berpisah, sedangkan Ibu sudah tidak tahan dengan kebiasaan suami di rumah. Ayah pun pergi mendaki lalu kecelakaan yang membuat ingatannya terhenti di tahun 1982.

Ibu, Eun Joo, Eun Hee, dan Ji Woo akhirnya berkumpul lagi dan secara tidak langsung menjalin hubungan layaknya keluarga biasanya. Namun sang ayah justru mengangkat masalah yang sudah lama ditutupi, yaitu Eun Joo bukan anak kandungnya.

Drama ini mungkin akan relate dengan kehidupan kita di masa kini, terutama kalian yang sibuk dengan kehidupan sendiri dan secara tidak langsung melupakan kehangatan keluarga. Khususnya saat adegan Eun Joo sibuk kerja dan tidak pernah mengangkat telepon sang ibu.

Jangan khawatir. Drama My Unfamiliar Family tidak melulu serius tetapi juga diberi bumbu komedi dengan sifat Eun Hee dan Ji Woo yang kocak. Serta cinta segitiga antara Eun Hee, Chan Hyuk, dan Wakil Direktur Im Gun Joo. Drama ini total sebanyak 16 episode tayang setiap Senin-Selasa pukul 9 malam.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    SEVENTEEN dan UNESCO membuka dua Community Learning Center (CLC) atau Pusat Pembelajaran Komunitas di Timor Leste yang berlokasi di Oecusse dan Manatuto....
  • HOT !
    Suara NewJeans disertakan dalam panduan audio resmi Korea di British Museum, yang merupakan salah satu dari tiga museum terbesar di dunia....
  • HOT !
    (G)I DLE siap memulai tur dunia ketiga mereka! Pada 13 Mei, Cube Entertainment mengumumkan tanggal dan lokasi tur dunia (G)I DLE di tahun 2024 bertajuk ‘i DOL’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Maisaveron
Cast : Jimelsa Anatasha (OC) , Nam Joo Hyuk = Alvaro Gomer Jianheeng, All Member Infinite, Kim Mi Ra

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)