home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Potret Gedung Grand Theater Peninggalan Belanda yang Hangus Dibakar Massa

Jumat, 09 Oktober 2020 15:40 by RandyW | 550 hits
Potret Gedung Grand Theater Peninggalan Belanda yang Hangus Dibakar Massa
Image Source: okezone

DREAMERS.ID - Demo penolakan UU Cipta Kerja berakhir ricuh dengan sejumlah oknum yang melakukan perusakan, hingga membakar fasilitas umum. Bahkan tempat bersejarah di kawasan Senen tidak luput dari sasaran mereka.

Adalah Gedung Bioskop Grand Theater yang sedang renovasi di kawasan Senen yang ikut dibakar massa pendemo, yang menolak Omnibus Law RUU Cipta Kerja pada Kamis (8/10/2020) malam hari.

Bukan hanya menghanguskan gedung bioskop saja, api menjalar ke ruko yang ada di belakang bisokop tersebut, yang berjarak ekitar 100 meter dari Gedung Theater Senen. Sebanyak 33 unit dengan 170 personil pemadam dikerahkan untuk menjinakan api selama 4 jam.

Gedung Grand Theater Senen memiliki sejarah yang panjang. Gedung yang berdiri sejak tahun 1920 ini menjadi salah satu warisan Belanda. Pada tahun 1935, gedung ini awalnya bernama Theater Keramat lalu berubah menjadi Rex.


Image Source: antaranews

Baca juga: Kebakaran Terjadi di Gedung Tempat Latihan Boy Group TAN

Industri bioskop di Indonesia sendiri mulai berkembang sejak 1950, dan puncaknya pada tahun 1980. Bersamaan dengan itu pada tahun 1950 kawasan Senen terkenal dengan tempat yang kumuh, copet, dan prostitusi.


Image Source: akumassa.org

Pada tahun 1960, Ali Sadikin sebagai Guberner DKI Jakarta saat itu mengubah Senen menjadi kawasan yang lebih bersih. Masa kejayaan Grand Theater perlahan memudar seiring dengan berkembangkanya Studio 21 yang didirikan oleh Sudwikatmono. Dan pada 31 Desember 2016, Grand Theater gulung tikar.

Gedung Grand Theater ramai diperbincangkan pada tahun 2019, ketika Joko Anwar akan memutar filmnya yang berjudul Perempuan Tanah Jahanam di sana. Pada 8 Oktober kemarin, menjadi akhir dari sejarah Gedung Grand Theater peninggalan Belanda yang hangus terbakar akibat ulah demonstran anarkis.  

(rnd)

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : mumutaro
Cast : park shin hye, bigbang, 2NE1,

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)